Beranda Daerah Ade Yasin:Rumpin Layak Jadi Ibu Kota Bogor Barat

Ade Yasin:Rumpin Layak Jadi Ibu Kota Bogor Barat

Bogor-Bupati Bogor Ade Yasin menyebut Kecamatan Rumpin layak menjadi ibukota Bogor Barat.

Menurutnya, Kecamatan Rumpin merupakan kawasan yang sangat strategis. Karena berbatasan langsung dengan Tangsel dan Banten.

“Letak rumpin yang strategis ini sangat potensial untuk menjadi kawasan bisnis dan pariwisata unggulan di kawasan Bogor Barat, dekat dengan bandara, akses tol juga mudah,” kata Ade Yasin saat meresmikan Jembatan Garendong Baru yang menghubungkan Rumpin dengan Ciseeng, Kamis (13/8).

Baca Juga :  Dede Yusuf dan Bey Machmudin Dikabarkan Menolak Tawaran Partai Demokrat Untuk Maju di Pilgub Jabar

Selain itu, rencana pembentukan Kabupaten Bogor Barat sudah sejak lama diusulkan. Mengingat jumlah penduduk yang besar yakni 5,9 jiwa, maka pemekaran Bogor Barat sebuah keharusan.

Di hadapan masyarakat Rumpin, Ade Yasin menegaskan bahwa Kecamatan Rumpin layak dijadikan ibukota Bogor Barat dengan beberapa pertimbangan pendukung.

“Berdasarkan pertimbangan potensi dan sumber daya yang dimiliki Kecamatan Rumpin, Pemkab Bogor serta para tokoh masyarakatpun berpandangan Rumpin sangat tepat untuk dijadikan ibukota Bogor Barat,” ungkapnya.

Baca Juga :  PGI Kabupaten Bogor: Memilih Bintang untuk Pesta Golf Porda 2026

Sebelumnya, Kecamatan Cigudeg menjadi wilayah yang digadang-gadang menjadi ibukota Bogor Barat jika dimekarkan nanti.

Bahkan, Tim Sekretariat Kabupaten Bogor sempat meninjau lokasi tanah yang nantinya bakal dijadikan sebagai pusat pemerintahan Kabupaten Bogor Barat di Kampung Anyar- Palawijo Desa Cigudeg, Kecamatan Cigudeg, awal tahun lalu.

Sumber:Metropolitan

Artikulli paraprakJokowi Kukuhkan 8 Pasukan Pengibar Bendera yang Bertugas di HUT RI ke-75
Artikulli tjetërBerburu Kalelawar, Peneliti Thailand Lacak Asal Asul Corona