Beranda Daerah Warga Ciasihan Digegerkan Penemuan Mayat di Aliran Sungai Ciputri Pamijahan

Warga Ciasihan Digegerkan Penemuan Mayat di Aliran Sungai Ciputri Pamijahan

PAMIJAHAN – Warga Desa Ciasihan, Kecamatan Pamijahan, Kabupaten Bogor pada Sabtu petang (9/10/2021) digegerkan dengan penemuan mayat pria tanpa busana di aliran sungai Ciputri Kampung Legok Raina RT 06 RW 08. Diduga pria tersebut alami penyakit epilepsi dan sering mondar mandir di daerah tersebut.

Seperti diungkapkan Kepala Desa Ciasihan Lili mengatakan, awalnya korban di temukan warganya saat melintas ke aliran sungai tersebut. Menurut informasi yang ia dapatkan, korban merupakan warga Desa Purwasari, Kecamatan Leuwiliang.

Baca Juga :  Bima Arya Siap Maju dalam Perhelatan Politik Pilkada Jawa Barat 2024

“Ketemu sama warga yang memang lewat kesitu ke sungai yang mau ke arah wisatanya tetapi bukan di wilayah wisatanya,” ungkap lili kepada wartawan melalui sambungan selulernya.

Lili menambahkan, bahwa korban di ketahui oleh warga sering mondar-mandir di wilayahnya, bahkan korban terakhir terlihat oleh warga beberapa hari yang lalu. Dugaan sementara, korban mengidap penyakit epilepsi.

“Dari pihak korban tidak mau di otopsi, dan korban langsung di bawa ke rumahnya untuk di kebumikan.
Dari Polsek sudah menghubungi pihak pisum, dan pihak korban menolak,” bebernya.

Baca Juga :  Untuk Kemenangan Jaro Ade di Pilbup 2024, Golkar Ajak Gerindra Untuk Mendukung Jagoannya

Saat dikonfirmasi Kapolsek Cibungbulang AKP Agus Permana membenarkan, penemuan jasad pria tersebut. Saat ini Anggota dari Polsek Cibungbulang sedang berada di lokasi kejadian.

“Oh ia benar itu informasinya ayan, saat ini anggota sedang melakukan pengecekan ke lolasi kejadian,” singkatnya. (Fahri/Kamel)

Artikulli paraprakKetum PB Mathla’ul Anwar Resmikan Gedung MTs di Sukaluyu Nanggung
Artikulli tjetërPol PP Kabupaten Bogor Razia THM di Cibungbulang 4 PSK dan Pasangan Mesum Diamankan Petugas