Beranda Daerah Lahan Stadion Mini Tenjo Digugat Seorang Warga

Lahan Stadion Mini Tenjo Digugat Seorang Warga

TENJO – Melalui 4 (Empat) orang dari LBH LP-KPK salah seorang warga bernama TB. H. Dini selaku ahli waris dari TB. H. Endang Ijudin (Alm) melakukan konferensi pers terkait gugatan atas kepemilikan tanah di Desa Singabraja, Kecamatan Tenjo sedang dibangun stadion mini.

Menurut informasi, bahwa kehadiran LBH LP-KPK ke lokasi lahan yang sedang dibangun proyek tender stadion mini oleh Dispora Kabupaten Bogor ini, dipimpin oleh Ilham SH, MH.

Dalam keterangan pers di lokasi lahan tersebut, Ilham selaku kuasa hukum ahli waris mengklaim bahwa tanah yang akan di jadikan stadiun Mini oleh Pemda Kabupaten Bogor tersebut adalah tanah milik ahli waris dari TB H Enjang Ijudin.

Baca Juga :  Koramil 0621-24 Jasinga : Babinsa Desa Bagoang, Koptu Muntiyono Lakukan Komsos

“Saat ini, kami telah melengkapi berkas-berkas kepemilikan lahan dan akan di ajukan gugatan ke pihak pengadilan. Kami juga telah melayangkan surat untuk duduk bersama dengan pihak pemerintah sebelum diadakan pembangunan stadion mini.” ungkap Ilham.

Terkait kehadiran puluhan awak media di lokasi lahan pembangunan stadion mini Tenjo, pihak kuasa hukum mengaku mengundang pers agar penyampaian klaim tersebut dapat terpantau langsung oleh masyarakat umum maupun pihak pemerintahan. Giat tampak dikawal oleh aparat TNI, Polri dan Satpol PP.

Baca Juga :  Menu Buka Puasa Paporit: Lezat dan Praktis Salah Satunya Kolak Pisang

Menanggapi hal itu, Camat Tenjo Kurnia Indra menyampaikan, terkait adanya gugatan warga yang melakukan klaim kepemilikan atas tanah atau lahan stadion mini Tenjo itu merupakan hak setiap warga negara.

“Ya silahkan saja, kami menghargai hak setiap warga negara. Ada jalur hukum yang berlaku. Yang penting semua pihak wajib untuk menjaga keamanan dan ketertiban serta kondusifitas di wilayah,” tukasnya. (Iwan)

Artikulli paraprakPolres Bogor Selidiki Kasus Dugaan Tipikor di Disdik Kabupaten Bogor
Artikulli tjetërJalan Raya Kalongliud Dicuekin Pemkab Bogor