Beranda Daerah Nurdin Ruhendi, Sayangkan Sikap Camat Leuwisadeng dan Kadis

Nurdin Ruhendi, Sayangkan Sikap Camat Leuwisadeng dan Kadis

Bogor, Publikbicara.com – Advokat muda Nurdin Ruhendi, SH sangat menyayangkan terkait perlakuan dua orang Aparatur Sipil Negara (ASN) terhadap beberapa wartawan yang hendak melakukan peliputan acara kegiatan Kesrak PKK Bangga Kencana tingkat Provinsi Jawa Barat yang diselenggarakan di Kecamatan Leuwisadeng pada, Kamis 02 Desember 2021 kemarin.

“Mestinya ASN harus dapat berperan dalam membangun suasana kondusif menjadi sarana komunikasi yang sangat dinamis,” ungkapnya kepada wartawan pada, Jumat (03/12/2021).

Oleh karena itu, dirinya menegaskan, pegawai ASN harus menjunjung tinggi nilai dasar, kode etik dan kode perilaku ASN. Terutama dengan Undang-Undang Nomor 14 tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik.

Baca Juga :  Mooryati Soedibyo, Pendiri Mustika Ratu, Meninggal Dunia di Usia 96

Serta, dirinya menambahkan, surat edaran Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) menerbitkan Surat Edaran Nomor. 137/2018 tentang Penyebarluasan Informasi Melalui Media Sosial bagi ASN.

“Sepatutnya seorang ASN memberikan informasi dan sosialisasi kepada masyarakat luas di setiap kegiatan, terutama saat ini sudah era digitalisasi,” tegasnya.

Sebelumnya diberitakan, Kegiatan Rheceking kesatuan gerak (Kesrak) PKK Bangga Kencana tingkat Provinsi Jawa Barat yang digelar di Kampung Jambu, Desa Sibanteng, Kecamatan Leuwisadeng pada, Kamis (02/11/2021) terkesan alergi terhadap wartawan.

Baca Juga :  Mahu Tahu Anggota DPR RI dari Jawa Barat Periode 2024-2029? Berikut Daftar Lengkapnya dari Dapil 1 Sampai 11

Usai pelaksanaan kegiatan itu, saat hendak dikonfirmasi oleh wartawan terkait pelaksanaan kegiatan tersebut, Camat Leuwisadeng Rudy Mulyana enggan di wawancara.

“Ke istri nya ibu sekda, bu Nurhayanti saja wawancaranya yang itu tuh,” kata Rudi Mulyana sambil menunjuk ke arah Nurhayanti.

Namun saat beberapa wartawan menyambangi seorang ibu dengan mengenakan papan nama Nurhayanti itu pun enggan berkomentar.

“Saya males ngomong,” singkatnya. (Fex)

Artikulli paraprakKisruh Genteng Ibukota, Suplayer Preteli Genteng Terpasang di Perum Arya Green Tajurhalang
Artikulli tjetërBuyung Desak Camat Leuwisadeng dan Kadis Minta Maaf Kepada Awak Media