Beranda News Anies Berniat Turunkan Tarif Angkutan Umum Untuk Guru dan Para Veteran

Anies Berniat Turunkan Tarif Angkutan Umum Untuk Guru dan Para Veteran

JAKARTA – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan berniat untuk memberikan perlakuan khusus kepada para veteran, guru dan pensiunan guru untuk naik transportasi publik. Nantinya mereka bisa mendapatkan tarif lebih murah.
Hal itu bisa direalisasikan dengan dilakukannya sistem integrasi tarif tiket di Jabodetabek. Jadi, dijelaskan Anies, integrasi sistem ini tidak sekedar meningkatkan kenyamanan pengguna transportasi publik, tapi juga lebih berkeadilan.

“Karena nanti ketika sudah tuntas proses integrasinya, sistem ini memungkinkan ada price differentiation (perbedaan harga). Kita akan bisa memberikan harga berbeda untuk penumpang yang berbeda, sesuatu yang di banyak negara-negara maju, kota-kota modern itu dilakukan,” katanya dalam acara peresmian Integritas Transportasi Jabodetabek, Rabu (29/9/2021).

Baca Juga :  Anggota Koramil 0621/24 Jasinga Dampingi Penyaluran Bantuan Sosial Beras Premium Bulog Tahap 4 di Desa Bagoang

Perbedaan harga yang dimaksud, misalnya pada para veteran, pensiunan, guru, hingga pelajar diberikan harga yang lebih murah.

“Jadi kita bisa menerapkan sistem itu pada guru, pensiunan guru, pada orang-orang berjasa. Jadi public transport bukan sekedar mudah untuk berpindah dari satu tempat ke tempat lain, tapi public transport memberikan simbol penghargaan kota ini pada orang-orang yang berjasa untuk kotanya,” sambungnya.

Baca Juga :  Pj Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin, Ultimatum Disdik Terkait Pelaksanaan Study Tour Lebih Aman dan Berfaedah

“Nampaknya sederhana tapi kita menyaksikan di berbagai wilayah di dunia mereka-mereka yang mendapatkan reward itu tahu persis, makanya sering namanya honorarium karena itu honor, itu bukan upah, itu kehormatan,” lanjut Anies.

Ditambahkan Anies, harapannya itu juga bisa menjadi inovasi, yaitu mengkonversi subsidi barang menjadi subsidi orang. Jadi dukungan subsidi diberikan berbasiskan individu.

Sumber: Detik

Artikulli paraprakDituding Pembohongan Publik, Lesti dan Rizky Billar Diancam Dilaporkan Polisi
Artikulli tjetërViral, Wanita Ini Syok Naik Taksi Online Ternyata Supirnya Mantan Bos