Beranda Daerah Diduga Oknum Pegawai Bank Keliling Mengaku Wartawan Resahkan Warga Cemplang

Diduga Oknum Pegawai Bank Keliling Mengaku Wartawan Resahkan Warga Cemplang

CIBUNGBULANG – Perbuatan meresahkan warga di Desa Cemplang, Kecamatan Cibungbulang diduga dilakukan oleh oknum pegawai bank keliling berinisial H, yang mengaku wartawan salah satu media online, dengan menunjukan Kartu Tanda Anggota (KTA) sambil berkata, ‘Jangan macam-macam saya wartawan’.

“Orang itu bicara, saya wartawan kalian jangan macam-macam, sambil menunjukan KTA nya disini, sementara ini kan rumah Rt, dan disini juga banyak orang,” kata salah satu warga di Desa Cemplang yang enggan disebutkan namanya kepada wartawan media ini, Selasa (24/11/2020).

Baca Juga :  Stop Pembakaran Sampah Sembarangan Demi Kesehatan dan Kenyamanan Warga : Ini Kata Ketua DPRD, Rudy Susmanto

Ditempat yang sama, warga lainnya juga menuturkan, bahwa selain menunjukan KTA oknum pegawai bank keliling tersebut juga sempat menantang warga dengan mengatakan silahkan laporkan ke Polisi.

“Silahkan kalian laporkan saya ke Polisi, Polsek Leuwiliang dan Polsek Cibungbulang semua tahu saya,” cetusnya sambil menirukan kata-kata sang oknum tersebut.

Baca Juga :  PAN Siapkan Kader Terbaik untuk Pilkada Jakarta 2024, Pasha Ungu Masuk Daftar

Ia juga mengungkapkan,”padahal setahu saya dia itu kerjanya bank keliling,” ungkapnya.

Hingga berita ini dimuat, pria berinisial H tersebut belum bisa ditemui karena rumah kontrakan tempat yang ia tinggali kosong.

(Ipay)

Artikulli paraprakFHUI Latih Empat Desa Tentang Hukum
Artikulli tjetërGerindra DKI Prihatin Edhy Prabowo Ditangkap KPK