Beranda Ekonomi Harga Kebutuhan Pokok Merangkak Naik Pertengahan Agustus

Harga Kebutuhan Pokok Merangkak Naik Pertengahan Agustus

Jakarta — Harga barang kebutuhan pokok merangkak naik pada pekan kedua Agustus ini. Kenaikan paling jelas terjadi pada harga cabai merah, bawang putih, bawang merah dan telur ayam.

Untuk cabai merah misalnya, berdasarkan pantauan di Pusat Informasi Harga Pangan Strategis (PIHPS) pada Senin (10/8) ini, rata-rata nasional harganya mencapai Rp42.1.50 per kilogram (kg) pada awal pekan ini.

Padahal, pekan lalu harga komoditas tersebut masih Rp38.250 per kg. Untuk bawang putih, harga Rp25.400 atau naik Rp2.750 per kg dibandingkan dengan awal pekan lalu yang masih Rp22.650.

Baca Juga :  Shin Tae-yong dan Erick Thohir Perpanjang Kontrak: Masa Depan Timnas Indonesia Terang Benderang!

Bawang merah, harga yang pekan lalu masih Rp33 ribu per kg, naik Rp3.050 menjadi Rp36.050. Sementara itu, telur ayam yang pekan lalu harganya masih Rp26.200 naik Rp 2.800 menjadi Rp29 ribu.

Selain komoditas tersebut kenaikan juga terjadi pada gula pasir yang naik dari Rp14.800 menjadi Rp14.850 per kg, minyak goreng dari Rp13.700 menjadi Rp14 ribu per kg, serta cabai rawit yang naik dari Rp37.500 ke Rp37.650 per kg.

Baca Juga :  Ketika Politisi Bertemu: Momen Tak Terduga antara Elly Rachmat Yasin dan Jaro Ade di Bogor Timbulkan Banyak Spekulasi

Meskipun demikian, ada juga barang kebutuhan pokok yang harganya cenderung turun. Hal itu salah satunya terjadi pada harga daging sapi yang turun dari Rp119.400 menjadi Rp115.600 per kg dan beras yang turun tipis dari Rp11.850 menjadi Rp11.800 per kg.

Sumber:Cnn indonesia

Artikulli paraprakKecelakaan di Tol Cipali Tewaskan 8 Orang
Artikulli tjetërKasus OTT Sekdis DPKPP; Penerima Sudah Terdakwa Pemberi Baru Di Sidik