Beranda Daerah Giliran Warga 2 Desa di Kecamatan Leuwisadeng, Terima Pencairan BLT DD

Giliran Warga 2 Desa di Kecamatan Leuwisadeng, Terima Pencairan BLT DD

Leuwisadeng,- Warga dua desa di Kecamatan Leuwisadeng, Kabupaten Bogor, terima pencairan bantuan langsung tunai (BLT) dana desa (DD) yaitu Desa Sadeng dan Desa Sadeng Kolot, dipusatkan di aula kantor desa masing-masing. Jum’at (22/05/2020).

Sebanyak 194 keluarga penerima manfaat (KPM) di desa sadeng dan 399 KPM di Desa Sadeng Kolot, masing-masing KPM mendapatkan Rp. 600.000,- (Enam ratus ribu rupiah) untuk tiga bulan kedepan.

PJS Kepala Desa Sadeng Cecep Irawan mengungkapkan, berdasarkan hasil musyawarah desa jumlah warga kurang mampu yang terdampak pandemi Covid–19, yang ditetapkan sebagai penerima atau yang berhak mendapatkan BLT-DD itu adalah warga yang belum mendapatkan bantuan seperti BPNT, PKH, Banpres, Banprov dan lainnya.

Baca Juga :  Waduh! Puskesmas Curug Disambangi LPA-PKP, Ada Apa?

“Artinya di dalam musdesus kita rapat untuk mencari data bagi mereka yang belum pernah mendapatkan bantuan dari Presiden, Banprov, PKH dan lainya” ungkap cecep disela-sela kegiatan tersebut.

Sementara itu, secara terpisah PLT Camat Leuwisadeng H. Hendarsyah berharap kepada masyarakat agar dana tersebut dipergunakan untuk menunjang kualitas kebutuhan pokok disetiap harinya.

Baca Juga :  Wow! Kepala Desa Akan Dapat Uang Pensiun Setelah UU Desa Nomor 3 Disahkan Presiden Jokowi

“Ya mudah-mudahan yang mendapatkan (keluarga penerima manfaat-red) ini bisa memanfaatkan bukan ke hal-hal lain, artinya untuk bahan pokok lah. Mudah-mudahan mereka menggunakannya sesuai dengan yang kita harapkan” pungkasnya.

Diketahui, sehari sebelumnya dua desa di Kecamatan Leuwisadeng sudah menyalurkan BLT-DD tepatnya Desa Kalong II dan Desa Babakan Sadeng.

(Fahri)

Artikulli paraprakArturo Vidal Kini Bahagia dan Nyaman di Barcelona
Artikulli tjetërRamayana Parung Kelabui Petugas PSBB, Matikan Lampu Seolah Tutup