Beranda Daerah Camat Leuwisadeng Sambut PWI Wilayah II Kabupaten Bogor Siap Jalin Sinergitas

Camat Leuwisadeng Sambut PWI Wilayah II Kabupaten Bogor Siap Jalin Sinergitas

Bogor, Publikbicara.com – Camat Leuwisadeng, Rudy Mulyana berharap dapat membangun sinergitas antara Sekretariat Wilayah II Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Bogor dan pemerintah setempat.

“Dengan adanya PWI di wilayah Bogor Barat yang berkantor di wilayah Desa Sadeng, Kecamatan Leuwisadeng tentunya kita harus saling sinergi karena media merupakan rekan kerja. Kita butuh media, butuh rekan-rekan dalam hal publikasi kinerja,” ungkap Rudy Mulyana kepada wartawan di ruang kerjanya pada, Jumat (08/04/22).

Menurut Rudy Mulyana, kehadiran Sekretariat wilayah II PWI Kabupaten Bogor tersebut diharapkan mampu mendorong potensi-potensi yang ada di wilayah barat. Sehingga, pemerataan pembangunan dapat dirasakan dan harus di publikasikan kepada masyarakat.

Baca Juga :  Timnas Indonesia U-23 Hadapi Raksasa Uzbekistan di Panggung Piala Asia U-23 2024: Berikut Ulasannya

“Saya yakin dengan adanya PWI di wilayah kami tentunya bisa mendorong sektor pemerintahan dan mencerdaskan masyarakat,” katanya.

Selain itu, Camat Leuwisadeng berharap, dengan kehadiran sekretariat Wilayah II PWI Kabupaten Bogor dapat merubah stigma masyarakat, khususnya mengenai kode etik jurnalistik dan etika komunikasi.

“Saya harap kedepannya PWI wilayah II ini memiliki program, yang mana program tersebut bisa mendorong pemulihan ekonomi masyarakat, mencerdaskan masyarakat, sehingga adanya PWI di wilayah kami dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” ujarnya.

Sementara, ketua Sekretariat Wilayah II PWI Kabupaten Bogor Agus Muslim mengatakan, kunjungan ini tentunya agar membangun sinergitas antara PWI dan pemerintah setempat.

Baca Juga :  Ridwan Kamil Beri Dukungan Penghargaan Jangka Panjang kepada Shin Tae-yong : Begini Komentar Netizen

“Ini salah satu bentuk sinergitas PWI dan pejabat setempat untuk mengawal dan mengawasi kebijakan dan pembangunan yang ada di wilayah Bogor Barat,” kata Bang Agus Komeng, sapaan akrab Agus Muslim.

Sebagai informasi, Ketua dan pengurus sekretariat wilayah II Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Bogor resmi dilantik pada, Kamis 31 Maret 2022 lalu, berlangsung di kantor sekretariatnya di Kampung Kosol RT 07 RW 04, Desa Sadeng, Kecamatan Leuwisadeng, Kabupaten Bogor. (Fex)

Artikulli paraprakAksi Pencurian Sepeda Motor Terekam Kamera Pengawas SPBU Bojonggede Bogor
Artikulli tjetërAnak Didik Saung Ilmu An Nahdoh Kemang Bogor Berbagi Takjil di Bulan Ramadhan