Beranda Daerah Ada Bayi Penderita Hidrosefalus di Cibungbulang Butuh Perhatian Lebih

Ada Bayi Penderita Hidrosefalus di Cibungbulang Butuh Perhatian Lebih

BOGOR, Publikbicara.com — Penderita hidrosefalus di Desa Situ Ilir Kecamatan Cibungbulang butuh perhatian lebih , pasalnya kondisi bayi yang usianya baru empat bulan, pasangan dari Ridwan dan Nurhasanah kondisinya cukup memperihatinkan, ayahnya bekerja serabutan hal itu lah menjadi faktor pengobatan bayi itu tidak maksimal.

Kondisi perekonomian yang terbatas hanya untuk memenuhi kebutuhan makan sehari hari sang ayah dari bayi itu berharap ada bantuan untuk pengobatan anaknya itu.

Baca Juga :  Kisah Pembunuhan di Balik Plastik Diungkap Kepolisian Polda Jateng : Berikut Motif Pelaku

“Ya saya ingin anak saya sembuh aja itu semoga ada kebaikan dari mana pun datangnya untuk kesembuhan anak saya,”katanya.

Sementara itu Plt Camat Cibungbulang di Kecamatan Cibungbulang penderita hidrosefalus itu ada dua orang, salahsatunya di Desa Situ Ilir.

Agus mengatakan keduanya sudah mendapatkan perhatian dan penanganan dari desa maupun Kecamatan.

Baca Juga :  Mengenang Perjalana Sang Pendiri Mustika Ratu : Mooryati Soedibyo, Pionir Industri Kosmetik Herbal Indonesia

“Sudah ditangani sama tksk dan untuk bpjsnya juga sudah diurus bahkan untuk kebutuhan asupan makannya sudah selalu diperhatikan oleh desa,”katanya.

Babinsa Polsek Cibungbulang Brigadir Polisi Rangga mengatakan, bantuan dan kepedulian untung bayi penderita hidrosefalus itu sudah datang dari berbagai pihak, desa, dan bahkan dinsos.

“Alhamdulillah ada bantuan baik dari pemdes, swadaya dah berjalan bahkan dari dinsos sudah melihat,”pungkasnya. (Kamel)

Artikulli paraprakUcapan Selamat Natal Yang Baik dan Benar dalam Islam Menurut Quraish Shihab
Artikulli tjetërHindari Kendaraan yang Nyalip, Truk Terperosok Nyaris Terguling di Cigudeg