Beranda Daerah Tak Patuh Protokol Kesehatan, Muspika Cijeruk Beri Sanksi Baca Alquran

Tak Patuh Protokol Kesehatan, Muspika Cijeruk Beri Sanksi Baca Alquran

Cijeruk – Muspika Cijeruk menindak ratusan pengendara yang melanggar protokol kesehatan. Penindakan ini dilakukan demi mendisiplinkan warga agar mengikuti aturan pemerintah

Bersama unsur TNI/Pol­ri, Satpol PP, Muspika Cijeruk menindak pengendara motor dan mobil yang tidak mengik­uti aturan. Termasuk pengen­dara yang tidak menggunakan masker terpaksa digiring ke halaman kantor kecamatan. “Kami berikan sanksi beragam. Mulai dari membaca teks Pancasila, push up dan mem­baca surat Al-Fatihah,” ungkap Camat Cijeruk, Hadi Jan.

Baca Juga :  Bab Baru Turki dan Yunani: Sering Bermusuhan, Kini Berupaya Berbaikan

Sebelum operasi gabungan penegakan disiplin, pihaknya terlebih dulu melakukan apel siaga. ”Setelah itu baru turun ke jalan menyosialisasikan aturan protokol kesehatan. Nah, bagi yang melanggar kita bawa ke kantor kecama­tan,” urainya.

Di halaman kantor kecama­tan, tambah dia, pengendara yang melanggar diberikan sosialisasi untuk mengikuti anjuran pemerintah. Yakni, tetap menggunakan masker setiap bepergian. ”Yang paling utama adalah penyebaran Covid-19 ini bisa tertangani agar tidak cepat menyebar. Makanya ketika masyarakat tidak memakai masker, kita berikan pembinaan,” terang­nya

Baca Juga :  Mengejutkan! Kevin Sanjaya Sukamuljo Pamit dari Pelatnas PBSI dan Gantung Raket

Hal yang sama diungkapkan Kanit Lantas Polsek Cijeruk, Iptu H Ma’ruf. ”Saya imbau pengendara bermotor tetap mematuhi peraturan, tertib berlalu lintas dan memakai masker demi keselamatan dan kesehatan kita bersama,” ajaknya.

Sumber:Metropolitan

Artikulli paraprakPemdes Kalong 2 Bangun TPT Karena Sering Banjir
Artikulli tjetërDeddy YS Minta Jokowi Ambilalih Penanganan Covid-19 Karena Strategi Yang Tidak Jelas