Beranda Daerah Pejabat Eselon IV di Kecamatan Leuwisadeng Resmi Dilantik, Berikut Nama-Namanya

Pejabat Eselon IV di Kecamatan Leuwisadeng Resmi Dilantik, Berikut Nama-Namanya

LEUWISADENG – Empat orang pejabat eselon IV di Kecamatan Leuwisadeng resmi dilantik oleh Bupati Bogor melalui Virtual zoom meeting yang berlangsung di aula kantor kecamatan setempat pada, Senin (1/2/2021).

Keempat pejabat Eselon IV terebut adalah, RD Roro Rina Dinaraya Candra Kirana Dewi yang menjabat sebagai Kasie Perekonomian dan Pembangunan, selanjutnya H.Yusuf sebagai Kasie Pemberdayaan Masyarakat, sementara Engkos Kosasih menjabat sebagai Kasie Pendidikan dan Kesehatan, sedangkan Cecep Tarmiji sebagai Kasie Ketentraman dan Ketertiban Umum (Trantibmum).

Baca Juga :  Remaja di Bulukumba Diduga Dianiaya Polisi, Dipaksa Mengaku Sebagai Kurir Narkoba

Seperti diungkapkan Kasie Pendidikan dan Kesehatan Engkos Kosasih yang menyampaikan, bahwa sebelumnya ia menjabat sebagai Kasie Ekbang untuk Kecamatan Leuwisadeng.

“Pada hari ini saya di Lantik oleh Bupati Bogor ibu Ade Yasin sebagai kasie pendidikan dan kesehatan,” ungkapnya.

Engkos Kosasih juga menyampaikan, bahwa dirinya akan memperjuangan sesuai dengan leading sektor dibidangnya.

“Saya berharap kepada semua pihak untuk bekerja sama khusus pendidikan dan kesehatan untuk menjalin koordinasi agar lebih sinergi,” ujarnya.

Baca Juga :  Babinsa Desa Koleang Dampingi Peninjauan Lokasi Pembangunan Jembatan Rawayan

Sementara, Camat Leuwisadeng Rudy Mulyana berpesan, bahwa dengan struktur baru di Kecamatan Leuwisadeng agar lebih meningkatkan kinerja dan membuat inovasi disaat pandemi Covid-19 ini.

“Khusus Kasie Trantibum agar penegakan perda dan penegakan PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat-red) lebih ditegakan dan secara berkala,” pungkasnya.

Rudy menambahkan, bahwa Kasie Trantibmum Cecep Tarmiji dilantik oleh Dinas Perhubungan Kabupaten Bogor.

“Ya, yang satu karna PNS Dishub jadi dilantik Dinas Perhubungan,” tutupnya.

(Fahri)

Artikulli paraprakBabinsa Cimandala Pantau Kegiatan Vaksinasi di RS FCM
Artikulli tjetërBagikan Masker, Petugas Gabungan di Parung Bogor Operasi PPKM