Beranda Daerah Asik, Puskesmas Cibungbulang Punya Kapus Baru

Asik, Puskesmas Cibungbulang Punya Kapus Baru

CIBUNGBULANG – Akhirnya Dinas Kesehatan Kabupaten Bogor menempatkan Drg. Doni Aria sebagai Kepala Puskesmas (Kapus) Cibungbulang, Kecamatan Cibungbulang.

Sebelumnya puskesmas Cibungbulang kosong tidak memiliki Kepala Puskesmas (Kapus) sejak tinggalkan Kapus yang lama Dokter James pindah ke Puskesmas Bojonggede.

Kapus Cibungbulang Drg. Doni Ariam mengaku sebelumnya dirinya bertugas di Puskesmas Cijujung, Kecamatan Cibungbulang. Mulai perhari ini, dirinya menjabat sebagai Kapus Cibungbulang.

Baca Juga :  Ini Sejarah Timnas Indonesia U-23 vs Uzbekistan yang Ternyata Pernah Bertemu

“Saya baru hari ini mulai bekerja sebagai Kapus Cibungbulang,” ujarnya.

Untuk jabatan Kapus Cijujung di isi oleh Dokter Yeli yang sebelumnya bekerja di Puskesmas Curug Bitung, Kecamatan Nanggung.

“Tentunya Program yang di jalankan sesuai arahan Dinkes. Paling masih fokus ke penanganan covid 19, yakni terkait pencegahan dan penyuluhan di masyarakat,” katanya.

Baca Juga :  Pencurian Hewan Ternak Marak di Leuwisadeng Bogor, Aparat Penegak Hukum Kemana?

Sementara itu, Kasubbag TU Puskesmas Cibungbulang, Muhtari, mengatakan tentunya dengan adanya Kapus yang baru mempermudah persoalan administrasi Puskesmas. Sebab, sejak kapus yang lama dokter James pindah ke Puskesmas Bojonggede, persoalan administrasi Puskesmas terkendala.

“Kita berharap dengan ada Kapus, bisa meningkatkan kualitas pelayanan terhadap kesehatan marga masyarakat Cibungbulang,” pungkasnya.

(Fahri)

Artikulli paraprakGecep PKK Desa Cigudeg Tangani Perbaikan Gizi Balita
Artikulli tjetërGuru SDN 03 Cibening, Pamijahan Acuhkan Wali Murid