Beranda Daerah Tim Peduli Covid-19 Bojonggede Terjun Langsung Bantu Warga

Tim Peduli Covid-19 Bojonggede Terjun Langsung Bantu Warga

BOJONGGEDE — Diketahui Kecamatan Bojonggede masuk dalam status Zona merah di Kabupaten Bogor dari enam kecamatan yang telah dipetakan dalam penyebaran virus covid-19. Hal ini membuat Tim Peduli Covid-19 Bojonggede terjun langsung untuk menekan penyebaran yang lebih luas khususnya di wilayah kecamatan Bojonggede, Rabu (8/4/2020).

Tim yang dipimpin oleh Nur Amin melakukan penyemprotan disinfektan, pemberian hand sanitizer, serta memberikan kebutuhan bahan pokok seperti beras untuk meringankan beban warga yang terkena dampak Covid-19, selain itu juga Ia mengajak warga mengikuti arahan dari pemerintah dengan terus mengkampanyekan imbauan pemerintah, #dirumahsaja dan menggunakan masker saat keluar rumah.

Baca Juga :  Pencurian Hewan Ternak Marak di Leuwisadeng Bogor, Aparat Penegak Hukum Kemana?

“Kita ketahui Kecamatan Bojonggede, yang berpenduduk kurang lebih 186.152 menjadi zona merah penyebaran Covid 19, hasil survei tim Peduli Covid-19 Bojonggede menyebutkan, bahwa banyak masyarakat yang menjerit kesulitan sembako untuk kebutuhan sehari-hari. Untuk kami bergerak dan mengajak kepada para dermawan dan donatur yang tergabung dalam tim peduli ini untuk bergotong-royong mengumpulkan bantuan untuk meringankan beban warga,” beber Nur Amin yang juga sebagai Wakil Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Bogor.

Baca Juga :  Wajah Baru di Panggung Politik : Berikut Daftar Nama Anggota DPR RI Provinsi Jawa Barat Periode 2024-2029

Pria yang juga menjabat Sekretaris Forum Pembaruan Kebangsaan Kabupaten Bogor tersebut juga menghimbau kepada seluruh warga, khususnya Kecamatan Bojonggede untuk terus bersama-sama membantu warga yang sangat kesulitan akibat pandemi Covid-19 ini.

“Tak lupa kami ucapkan terima kasih kepada donatur dan dermawan yang telah mengeluarkan rezkinya semoga Allah SWT membalasnya dengan Keberkahan dan pahala yang berlipat ganda. Tetap waspada jaga kesehatan bersama keluarga dan hindari keramaian #dirumah saja. Bersatu kita lawan corona,” pungkasnya

(Edo)

Artikulli paraprakFachrul Razi Kembalikan Biaya Nikah Diluar KUA Sebesar Rp.600Ribu
Artikulli tjetërGerakan Cinta Lawan Covid 19 Dengan Donasi 2000 Rupiah Terus Bertambah