Beranda Daerah Hadapi UNBK SMK Panca Bakti Gelar Istigosah

Hadapi UNBK SMK Panca Bakti Gelar Istigosah

LEUWISADENG – Dalam rangka mengahadapi Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) tahun 2020, SMK Panca Bakti menggelar istighosah dan do’a bersama di Aula pondok pesantren Ashabul Aziziyah Jumat, (14/03/2020).

Kegiatan ini juga di hadiri oleh semua siswa/i kelas XII dan jajaran dewan guru, tidak hanya itu, dalam rangka istigosah ini di hadiri oleh seorang motivator Ir. Edi Sutardi yang memberikan motivasi dan trik untuk pengisian soal kepada semua siswa/i, Panca Bakti.

Baca Juga :  Alarm Merah di Gunung Ruang: Status Dinaikkan Menjadi Level IV Awas

Edi berpesan kepada para siswa untuk selalu membaca buku walaupun itu hanya selawatan selanjutnya carilah soal yang menurut siswa itu dianggap mudah.

“Dan ketika kalian (siswa) merasa bahwa soal itu sangat sulit dan anda tidak mampu untuk mengisinya maka adalah gunakan insting anda, dan yakinlah bahwa soal yang anda isi itu benar “kata Edi..

Kepala SMK Panca Bakti Supmara mengatakan pelaksanaan istighosah tersebut merupakan bekal spiritual siswa dalam menghadapi UNBK yang akan dilaksanakan pada senin 17 maret 2020.

Baca Juga :  Kegaduhan di Pelabuhan Sorong: TNI AL dan Brimob Bentrok, Begini Kronologinya! 

“Melalui kegiatan ini, kita harap para siswa diberikan kesuksesan dan kelancaran selama UNBK berlangsung, selain itu, mereka juga bisa lulus dengan hasil yang maksimal,” ungkapnya kepada PublikBicara.com.

Kepala SMK Panca Bakti meminta pada pelaksanaan UNBK nantinya orang tua pun ikut serta mendukung dan mengsupport anak anaknya.

“Kenapa demikian agar ketika pelaksanaan UNBK bisa berjalan dengan lancar,”pungkasnya. (Dani)

Artikulli paraprakKlub-klub Premier League Gelar Rapat Darurat Pekan Depan
Artikulli tjetërLakukan Operasi Pasar, Pemerintah Normalkan Harga Masker dan Sanitizer