Beranda Daerah DPRD Serahkan Bantuan APD Kepada Dinkes Kabupaten Bogor Untuk Penanganan COVID-19.

DPRD Serahkan Bantuan APD Kepada Dinkes Kabupaten Bogor Untuk Penanganan COVID-19.

Cibinong-Kamis, bertempat di Kantor DPRD Kabupaten Bogor, Jalan Tegar Beriman, Cibinong, rombongan DPRD Kabupaten Bogor yang dipimpin langsung oleh ketua DPRD, Rudy Susmanto menyerahkan bantuan secara simbolis yang berasal dari urunan 7 Fraksi yang ada di DPRD Kabupaten Bogor kepada pihak Dinas Kesehatan Kabupaten Bogor.

Bantuan ini ditujukan untuk membantu ketersediaan Alat Pelindung Diri (APD) yang sesuai standart WHO untuk membekali para petugas kesehatan yang bertugas di garda terdepan dalan menangani pasien COVID-19, bantuan yang dibawa berupa 200 buah baju APD standart WHO senilai 200jt dan juga 10 buah tenda pleton senilai 150jt.

Ketua DPRD Kabupaten Bogor ketika ditemui di lokasi menyatakan keprihatinannya atas mewabahnya COVID-19 dan dibutuhkan langkah serius, terutama kepada para petugas kesehatan yang bertugas dan bersentuhan langsung dengan pasien agar dibekali dengan APD standart agar resiko terpapar COVID-19 tidak terlalu membahayakan.

Baca Juga :  Jaro Ade Siapkan Kandidat Kuat untuk Wakil Bupati dalam Pilkada Bogor 2024 : Nama-nama Ini Masuk Daftar

“Saya sangat prihatin dengan mewabahnya COVID-19 yang ternyata di Kabupaten Bogor cukup banyak pasien yang terkena, kesiapan para petugas medis ini menjadi hal penting sebagai bagian dari garda terdepan penanganan pasien COVID-19 ini, mereka harus dibekali dengan APD yang sesuai standart WHO agar mereka sebagai orang yang paling beresiko terjangkit bisa tenang bekerja dan lebih aman”. Ujar Rudy.

“Saya juga dalam kesempatan ini ingin mengucapkan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada semua pihak yang sudah bahu membahu dan berjibaku dalam penanganan pencegahan wabah COVID-19, ada dokter, perawat, petugas medis, TNI, Polri, Kedinasan, Kepala Desa, relawan dan semua masyarakat yang sudah melakukan dan mengerahkan daya dan upaya nya dalam membantu mengurangi resiko penyebaran COVID-19”. Sambung Rudy.

Rudy juga berterima kasih kepada seluruh fraksi-fraksi yang ada di DPRD yang sudah ikhlas dan bersedia urunan dalam rangka membantu penanganan pencegahan COVID-19 dengan bersama-sama membelikan APD dan tenda ini kepada Dinkes Kabupaten Bogor.

Baca Juga :  Begini Penampakan RESES Anggota DPRD Daerah Wilayah V Masa Sidang II Tahun 2023-2024 di Kecamatan Cigudeg

“Terima Kasih juga untuk kekompakan seluruh fraksi di DPRD yang dengan sukarela urunan membantu para petugas kesehatan yang bekerja di garda terdepan penanganan COVID-19, intinya saya juga mengajak kita semua untuk peduli, dan terus bersama-sama melawan COVID-19 yang bukan hanya berimbas pada kesehatan tapi juga ekonomi masyarakat.” Tutup Rudy.

Bantuan dari DPRD Kabupaten Bogor ini diterima langsung oleh ketua SISCA Kabupaten Bogor, dr. Kusnadi.

“Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada DPRD Kabupaten Bogor yang sudah peduli terhadap kami para petugas kesehatan yang bekerja siang dan malam dalam menangani wabah COVID-19 ini, buat kami kepedulian bapak-bapak dewan menjadi sebuah dorongan moril bagi kami semua untuk terus maksimal bekerja menangani pasien-pasien COVID-19”. Ujar dr. Kusnadi.

(Cep Rendra)

Artikulli paraprakAPD Gratis Untuk Dibagikan Ke Para Medis di Buat di Dramaga
Artikulli tjetërPemdes Leuwimekar Alokasi DD untuk Penanganan Covid 19