Site icon PUBLIKBICARA.COM

Remaja Asal Kota Depok Meninggal Di Curug Suakan Rumpin, Ini Kata Pengelola

Bogor, Publikbicara.com – Pasca pengunjung tenggelam hingga meninggal dunia di tempat wisata alam Curug Suakan, pihak pengelola langsung menutup sementara lokasi wisata di Kampung Palias RT 03 RW 07, Desa Rabak, Kecamatan Rumpin, Kabupaten Bogor

“Saat kejadian itu sekitar pukul 11:00 WIB. Senin 09 Mei 2022, korban langsung dievakuasi oleh pihak pengelola dibantu oleh desa dan polsek rumpin,” ungkap Pengelola Curug Suakan Ikbal Fauji kepada wartawan pada, Selasa (10/05/2022).

Ikbal Fauzi mengatakan, bahwa saat itu, korban terpelesat dan tidak bisa berenang. Saat kejadian, pihaknya sudah melakukan pertolongan pertama, korban meninggal dunia dalam perjalanan menuju Puskesmas Rumpin.

“Dari info dilokasi, korban sedang duduk santai hingga berdiri dan langsung terpeselet. Dalam artian korban tidak bisa berenang,” katanya.

Atas kejadian itu, Ikbal Fauji mengaku, saat ini lokasi wisata air itu ditutup sementara oleh pengelola sebagai bentuk belasungkawa dari pihak pengelola serta menghargai terhadap pihak korban.

“Alhamdulillah dari pihak keluarga juga hasil musyawarah dilakukan secara kekeluargaan, dan dianggap suatu musibah,” ucapnya.

Sebelumnya diberitakan, Seorang wisatawan asal Kota Depok, dikabarkan meninggal dunia saat berlibur di lokasi wisata Curug Suakan, Desa Rabak, Kecamatan Rumpin, Kabupaten Bogor pada, Senin, 09 Mei 2022 sekira pukul 11.00 WIB. (Fex)

Exit mobile version