Beranda Nasional UU Ciptaker Dapat Memulihkan Ekonomi Dan Pertumbuhan Jangka Panjang?

UU Ciptaker Dapat Memulihkan Ekonomi Dan Pertumbuhan Jangka Panjang?

Jakarta – Bank Dunia menyatakan Undang-undang Cipta Kerja (UU Ciptaker) dapat mendukung pemulihan ekonomi dan pertumbuhan jangka panjang yang tangguh di Indonesia. Menurut Bank Dunia, UU Ciptaker menghapus berbagai pembatasan besar pada investasi dan memberikan sinyal Indonesia terbuka untuk bisnis.

Programmer Open Source Ciptakan Tadpole Finance
“Hal ini dapat membantu menarik investor, menciptakan lapangan kerja, dan membantu Indonesia memerangi kemiskinan,” seperti dikutip dari laman resmi Bank Dunia, Jumat (16/10).

Baca Juga :  MU U-18 Sukses Taklukkan Manchester City, Kuasai Puncak Premier League Cup U-18

Dalam penyataan yang mencantumkan nama Senior Eksternal Officer, Bank Dunia Lestari Boediono, juga menyatakan, UU Cipta Kerja adalah upaya reformasi besar untuk menjadikan Indonesia lebih kompetitif dan mendukung aspirasi jangka panjang negara ini menjadi masyarakat yang sejahtera.

Bank Dunia juga mengingatkan, implementasi undang-undang secara konsisten akan sangat penting. Selain juga akan memerlukan peraturan pelaksanaan yang kuat untuk memastikan pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan serta upaya bersama Pemerintah Indonesia dan pemangku kepentingan lainnya.

Baca Juga :  Mooryati Soedibyo, Pendiri Mustika Ratu, Meninggal Dunia di Usia 96

Bank Dunia berkomitmen untuk bekerja sama dengan Pemerintah Indonesia dalam reformasi-reformasi ini, menuju pemulihan ekonomi dan masa depan yang lebih baik untuk seluruh masyarakat Indonesia.

Sumber:Republika

Artikulli paraprakOktober-November, Daerah Ini Berpotensi Dilanda Curah Hujan Tinggi
Artikulli tjetër2 Hari Lagi, Infinix Hot 10 Rilis Di Indonesia