Publikbicara.com — Car Free Day (CFD) Tegar Beriman kembali dipadati warga pada Minggu pagi, terutama di sekitar Markas Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Bogor.
Bukan aksi penyelamatan, kali ini petugas Damkar menghadirkan wahana flying fox untuk anak-anak, yang langsung jadi rebutan pengunjung.
Anak-anak terlihat antusias mencoba wahana tersebut, sementara para orang tua rela mengantre panjang demi melihat buah hati mereka merasakan pengalaman seru ala pemadam kebakaran.
Warga pun menyampaikan apresiasi kepada Bupati Bogor, Rudy Susmanto, yang dinilai terus menghadirkan inovasi positif dalam setiap penyelenggaraan CFD maupun kegiatan OPD lainnya.
Kegiatan ini disebut memberikan dampak positif bagi masyarakat, sekaligus menjadi bukti bahwa “ada saja terobosan Pak Rudy” yang membuat CFD semakin hidup dan bermanfaat.
Ikuti saluran Publikbicara.com di WhatsApp Follow













