Beranda Internasional Trump Akan Selidiki George Soros Terkait Dugaan Pendanaan Kerusuhan

Trump Akan Selidiki George Soros Terkait Dugaan Pendanaan Kerusuhan

Publikbicara.com– Presiden AS Donald Trump menyatakan pemerintahannya akan menyelidiki miliarder Hungaria-Amerika, George Soros, atas dugaan pendanaan kerusuhan massal di Amerika Serikat.

Dalam wawancara dengan Fox & Friends, Jumat (12/9/2025), Trump menuding Soros dan jaringan LSM Open Society Foundations (OSF) mendanai agitator profesional yang memicu kerusuhan.

“Kami akan menyelidiki Soros karena saya pikir ini kasus RICO terhadapnya dan orang lain,” ujarnya.

READ  Bupati Bogor Hadiri Serah Terima Komandan Korem 061/SK

Undang-undang RICO (Racketeer Influenced and Corrupt Organizations Act) selama ini digunakan untuk menjerat kejahatan terorganisir.

Trump sebelumnya juga menyerukan agar Soros dan putranya menghadapi tuntutan hukum terkait dugaan pendanaan aksi protes kekerasan di AS.***

Ikuti saluran Publikbicara.com di WhatsApp Follow

Artikulli paraprakBupati Bogor Hadiri Serah Terima Komandan Korem 061/SK
Artikulli tjetërMenteri ATR/BPN Nusron Wahid Lantik 24 Pejabat, Ingatkan Pentingnya Pelayanan Tulus