Beranda News Pemkab Bogor, Rudy Susmanto Siapkan Beasiswa untuk Calon Dokter demi Perkuat Layanan...

Pemkab Bogor, Rudy Susmanto Siapkan Beasiswa untuk Calon Dokter demi Perkuat Layanan RSUD

Bupati Bogor, Rudy Susmanto

Publikbicara.com– Pemerintah Kabupaten Bogor di bawah kepemimpinan Bupati Rudy Susmanto kembali menunjukkan komitmennya terhadap peningkatan layanan kesehatan.

Dalam kunjungannya ke RSUD RH Satibi, Cileungsi, Rabu (2/7/2025), Bupati Rudy mengumumkan program beasiswa bagi calon dokter yang nantinya akan mengabdi di rumah sakit milik daerah, termasuk RSUD RH Satibi.

“Mulai tahun anggaran 2026, Pemkab Bogor tidak hanya memberikan beasiswa kepada siswa, tetapi juga kepada calon dokter umum, spesialis, dan subspesialis,” ungkap Rudy di sela-sela peresmian sejumlah layanan baru di RSUD RH Satibi.

READ  Sekda Bogor Pimpin Apel dan Evaluasi Kegiatan Prioritas: ASN Diminta Loyal Jalankan Arahan Bupati

Beasiswa tersebut menjadi bagian dari strategi investasi sumber daya manusia di sektor kesehatan.

Rudy menegaskan, kualitas layanan medis tidak hanya bergantung pada infrastruktur, tetapi juga kesiapan tenaga kesehatan yang kompeten dan profesional.

“Kami bersiap untuk melakukan investasi SDM di bidang kesehatan. Ini bukan hanya soal bangunan dan alat, tapi juga orang-orang yang melayani masyarakat,” tegasnya.

READ  Wabup Bogor Pimpin Rapat Percepatan Jalan Tambang, Pemkab Siap Tuntaskan Pembebasan Lahan

Dalam kunjungan tersebut, Bupati meresmikan beberapa fasilitas baru di RSUD RH Satibi, termasuk unit transfusi darah, ruang ICU dan HCU, pusat penanganan varises, serta taman sebagai ruang tunggu pasien yang lebih nyaman.

“Terima kasih kepada manajemen RSUD RH Satibi. Banyak perubahan yang sudah dilakukan, pelayanannya kini lebih bersih dan ramah,” ujar Rudy.

Ia pun menekankan bahwa RSUD RH Satibi menjadi satu-satunya rumah sakit umum daerah yang melayani wilayah timur Kabupaten Bogor.

Oleh karena itu, pengembangan infrastruktur akan terus dikejar untuk mendukung layanan yang lebih optimal.

READ  Pesib Pinjamkan Gelandang Muda Muhammad Adzikry ke Persijap Jepara: Langkah Strategis untuk Pengembangan Talenta

“Kita memang terbatas dari sisi infrastruktur, tapi kita akan kejar bersama-sama agar rumah sakit ini bisa melayani masyarakat secara maksimal,” tambahnya.

Program beasiswa ini diharapkan tidak hanya menjawab tantangan kekurangan tenaga medis, tetapi juga menciptakan sistem layanan kesehatan yang berkelanjutan dan merata di seluruh wilayah Kabupaten Bogor.***

Ikuti saluran Publikbicara.com di WhatsApp Follow

Artikulli paraprakSekda Bogor Pimpin Apel dan Evaluasi Kegiatan Prioritas: ASN Diminta Loyal Jalankan Arahan Bupati
Artikulli tjetërPermudah Akses Petani, Pemerintah Sederhanakan Distribusi Pupuk Subsidi Lewat Permen 15/2025