Publikbicara.com — Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Republik Indonesia, Bima Arya Sugiarto melakukan peninjauan langsung terhadap ribuan masyarakat yang yang melakukan ibadah malam Misa Natal 2024 di Gereja Katedral di Jalan Merdeka, Kota Bandung, Jawa Barat, Selasa (24/12/2024) malam.
Bima Arya tiba pukul 7 malam di Polrestabes Bandung yang merupakan titik kumpul peninjauan dan langsung melakukan kunjunganya menuju Gereja Katedral dengan didampingi Pj Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin, Wakil DPRD Jabar MQ Iswara, Kapolda Jabar Irjen Pol Akhmad Wiyagus dan Pangdam III Siliwangi Mayjen TNI Dadang Arif Abdurahman.
Bima Arya menghimbau melalui perintah Mendagri RI untuk seluruh kepala daerah di Indonesia. Agar tidak hanya datang mengucapkan selamat Natal tetapi harus memastikan perayaan malam Natal tersebut berjalan aman dan damai.
“Kementerian dalam Negeri menghimbau kepada seluruh kepala daerah agar membersamai umat kristiani hadir pada malam ini, tidak saja untuk mengucapkan malam selamat natal tetapi juga harus memastikan seluruh rangkaian kegiatan dan ibadah berjalan tertib dan damai,”kata Bima Arya saat menyapa umat jemaat malam Misa di Gereja Katedral Bandung.
Dia juga mengapresiasi kerja keras terhadap seluruh jajaran Forkompinda di Indonesia, sebab kata Bima, hingga saat ini perayaan malam Natal 2024 ini damai dan lancar.
“Kami mengapresiasi seluruh kerja keras Forkompinda seluruh Indonesia yang ikhtiarkan suasana damai dan hingga malam ini berjalan dengan tertib,”katanya.
Ditempat yang sama, Uskup Bandung Antonius Subianto Bunjamin mengatakan pihaknya sangat bersyukur dan merasa diberikan dukungan dengan adanya peninjauan langsung oleh Wamendagri dan jajaran Forkompinda Jawa Barat.
Ia mengatakan dengan kehadiran para penyelanggara negara tersebut ibadah Misa Natal 2024 dengan menambah penuh kedamaian.
“Kita bersyukur penyelanggara negara hadir ada Bima Arya dan Forkompinda Jawa barat dan kita bersyukur, dan ini merupakan dukungan penyelanggara negara terhadap kita sehingga umat bisa merayakan Natal dengan menambah penuh kedamaian,”pungkasnya. ***
Ikuti saluran Publikbicara.com di WhatsApp Follow













