Beranda News Banjir Sungai Citarum Rendam Kampung Sapan Kabupaten Bandung, Warga Masih Tunggu Respons...

Banjir Sungai Citarum Rendam Kampung Sapan Kabupaten Bandung, Warga Masih Tunggu Respons Pemerintah

Publikbicara.com – Kabupaten Bandung, Jumat, 29 November 2024, banjir akibat luapan Sungai Citarum terus merendam permukiman warga di Kampung Sapan, Desa Tegalalur, Kecamatan Bojong Soang, Kabupaten Bandung.

Hingga kini, warga setempat mengaku masih menantikan perhatian dan bantuan dari pihak pemerintah terkait.

Menurut informasi yang dihimpun, kondisi banjir sedikit surut pada Jumat sore, namun warga merasa upaya penanganan dari pihak berwenang masih sangat minim.

READ  Langkah Strategis Pembangunan Daerah: Pj. Bupati dan Ketua DPRD Bogor Tetapkan Dua Raperda dan Satu Perda

Mawar, salah satu warga Kampung Sapan, menyampaikan kondisi terkini kepada Redaksi Publikbicara.com.

“Belum ada (bantuan) dari pemerintah terkait. Untuk saat ini, banjir sudah surut sedikit,” ujarnya singkat pada pukul 16.11 WIB.

Video tangkapan layar warga sekitar

Banjir yang melanda permukiman ini tidak hanya mengganggu aktivitas warga, tetapi juga menimbulkan kekhawatiran akan potensi banjir susulan.

READ  Gus Baha: Esensi Ibadah Bukan Sekadar Bacaan, Tapi Mengingat Tuhan

Warga berharap pemerintah segera turun tangan memberikan solusi, seperti evakuasi, pendistribusian bantuan logistik, hingga upaya pencegahan lebih lanjut.

Sungai Citarum sendiri dikenal sebagai salah satu sungai besar yang kerap meluap saat intensitas hujan tinggi.

Luapan ini menjadi masalah yang berulang setiap tahunnya, terutama bagi daerah-daerah yang berada di bantaran sungai.

READ  Lowongan Kerja Kasir di Momis Bakery Bandung: Jangan Sampai Ketinggalan!

Hingga berita ini diturunkan, belum ada pernyataan resmi dari pihak terkait mengenai langkah penanganan darurat di lokasi tersebut.

Warga Kampung Sapan pun terus mengupayakan langkah-langkah mandiri untuk menghadapi situasi ini sambil menanti perhatian serius dari pemerintah.***

Ikuti saluran Publikbicara.com di WhatsApp Follow

Artikulli paraprakLangkah Strategis Pembangunan Daerah: Pj. Bupati dan Ketua DPRD Bogor Tetapkan Dua Raperda dan Satu Perda
Artikulli tjetërBNPB Alokasikan Dana Hadapi Bencana Alam Di Jawa Barat