Beranda Daerah Prabowo Tinjau 600 Rumah Hunian Korban Bencana di Aceh Tamiang, 2.500 Unit...

Prabowo Tinjau 600 Rumah Hunian Korban Bencana di Aceh Tamiang, 2.500 Unit Dibangun di Lahan BUMN

Publikbicara.com – Presiden Prabowo Subianto meninjau langsung 600 unit pertama dari total 15.000 rumah hunian yang tengah dibangun pemerintah bagi warga terdampak bencana di Aceh Tamiang, Kamis (1/1/2026).

Kunjungan tersebut sekaligus menjadi momentum evaluasi percepatan pembangunan hunian layak bagi masyarakat korban bencana.

Dalam rapat koordinasi yang digelar di lokasi, Presiden menegaskan bahwa pemulihan pascabencana harus berjalan cepat, terukur, dan menyentuh langsung kebutuhan dasar masyarakat. Ia mengapresiasi progres pembangunan yang telah menunjukkan hasil signifikan hanya dalam waktu satu bulan.

Pemerintah, melalui kolaborasi lintas kementerian dan BUMN, telah menyelesaikan lebih dari 1.000 unit rumah hunian di tiga provinsi terdampak. Pembangunan terus dipercepat seiring perbaikan fasilitas publik, seperti akses jalan, sarana ibadah, hingga layanan dasar masyarakat lainnya.

Khusus di Aceh Tamiang, pemerintah membangun 2.500 unit rumah hunian di atas lahan seluas 5,5 hektar milik Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Di seberang kawasan tersebut, hunian tetap juga dibangun di lahan tambahan seluas 3,5 hektar sebagai bagian dari penguatan pemukiman permanen.

Setiap unit hunian dirancang dengan fasilitas lengkap, mulai dari pasokan air bersih, sambungan listrik, jaringan WiFi gratis, sarana ibadah, fasilitas bermain anak, hingga akses jalan besar yang memudahkan mobilitas warga.

Selanjutnya, pemerintah daerah akan melakukan pendataan dan pengaturan warga penerima manfaat guna memastikan distribusi hunian berjalan tepat sasaran dan sesuai kebutuhan lapangan.

Pemerintah menargetkan seluruh pembangunan hunian pascabencana dapat diselesaikan bertahap dalam waktu yang telah ditetapkan, sebagai bagian dari komitmen negara menghadirkan hunian layak dan aman bagi seluruh warga terdampak. (Red).

READ  Pesawat A-400M Resmi Perkuat Skadron Udara 31, Simbol Modernisasi Kekuatan TNI

Ikuti saluran Publikbicara.com di WhatsApp Follow

Artikulli paraprakDari Bersih Jalan hingga Santunan Yatim, Aksi Nyata Pemuda Sukajaya
Artikulli tjetërPSSI Resmi Tunjuk John Herdman Sebagai Pelatih Timnas Indonesia