Publikbicara.com – Pemerintah Kabupaten Bogor melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Bogor menggelar Pelatihan Literasi Digital bagi para pengajar di Hotel Ayuda Megamendung, Rabu (19/11/25). Kegiatan ini dibuka langsung oleh Kepala Diskominfo Kabupaten Bogor, Bambang Widodo Tawekal.
Dalam sambutannya, Bambang Widodo Tawekal menyampaikan apresiasi atas kehadiran seluruh peserta. Ia menilai pelatihan tersebut menjadi kebutuhan penting di tengah cepatnya perkembangan teknologi informasi yang menuntut para pendidik untuk terus beradaptasi.
Menurutnya, tenaga pengajar kini dituntut tidak hanya menguasai materi pembelajaran, tetapi juga mampu memanfaatkan teknologi secara kreatif, aman, dan bertanggung jawab.
“Pengajar bukan lagi sekadar penyampai ilmu, tetapi juga role model dalam penggunaan teknologi digital yang produktif dan beretika,” ujarnya.
Pelatihan tersebut disusun untuk memperkuat empat aspek utama kompetensi digital pengajar: pemahaman keamanan digital dan perlindungan data pribadi, pemanfaatan platform digital dalam proses belajar, kemampuan mengembangkan konten edukatif kreatif, serta penguatan etika dan kolaborasi di ruang digital.
Bambang menegaskan komitmen Diskominfo Kabupaten Bogor untuk terus mendukung peningkatan kualitas sumber daya manusia digital, terutama di sektor pendidikan yang menjadi fondasi kemajuan daerah. Ia berharap pelatihan ini dapat memberikan manfaat nyata bagi para pengajar serta berdampak positif pada kualitas pembelajaran di sekolah maupun perguruan tinggi.
Ia juga memberikan apresiasi kepada seluruh pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan kegiatan tersebut. Pelatihan literasi digital ini dinilai sebagai langkah nyata Pemkab Bogor dalam membangun ekosistem pendidikan yang cerdas, inovatif, dan berbasis teknologi. (Red).
Ikuti saluran Publikbicara.com di WhatsApp Follow













