Beranda Daerah Wakil Wali Kota Dorong Lazis ICMI Bogor Sinergi Atasi Kemiskinan

Wakil Wali Kota Dorong Lazis ICMI Bogor Sinergi Atasi Kemiskinan

Wakil Wali Kota Bogor, Jenal Mutaqin hadiri pelantikan Pengurus Lembaga Amil Zakat dan Shadaqah Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia (Lazis ICMI). Foto: kotabogor.go.id

Publikbicara.com – Pengurus Lembaga Amil Zakat dan Shadaqah Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia (Lazis ICMI) Kota Bogor resmi dilantik pada Minggu (9/11/2025). Pelantikan ini turut disaksikan oleh Wakil Wali Kota Bogor, Jenal Mutaqin, yang juga ditunjuk sebagai Dewan Pembina Lazis ICMI Kota Bogor.

Dalam sambutannya, Jenal Mutaqin menegaskan pentingnya sinergi antara Lazis ICMI dan Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor, terutama dalam program penanggulangan kemiskinan yang menjadi fokus utama kepemimpinan Dedie Rachim-Jenal Mutaqin.

“Keterbukaan dan transparansi harus dijaga. Termasuk soal siapa yang perlu kita bantu, hal ini bisa disinergikan dengan data yang dimiliki Pemkot Bogor,” ujar Jenal, dikutip dari laman resmi kotabogor.go.id, Senin (10/11).

Ia menjelaskan, data kemiskinan di Kota Bogor telah terbagi dalam lima desil atau kelompok ekonomi, yang dapat menjadi acuan Lazis ICMI dalam menyalurkan bantuan, baik dalam bentuk dana maupun layanan sosial dan kesehatan.

“Ketika Lazis ICMI ingin memberikan bantuan, data warganya sudah tersedia di Pemkot. Jadi tinggal kolaborasi saja,” tambah Jenal.

Ketua Lazis ICMI Pusat, Muzakkir Muannas, yang turut hadir dalam pelantikan, menyampaikan harapan agar lembaga ini bisa menjadi kekuatan baru dalam optimalisasi potensi zakat nasional.

“Potensi zakat nasional kita bisa mencapai Rp400 triliun, tapi belum terkelola secara optimal. Dengan kehadiran Lazis ICMI di berbagai daerah, diharapkan pengelolaan zakat menjadi lebih profesional dan berdampak luas,” ungkap Muzakkir.

Pelantikan pengurus Lazis ICMI Kota Bogor menandai langkah baru kolaborasi antara pemerintah daerah, akademisi, dan masyarakat dalam mewujudkan kesejahteraan sosial berbasis kemandirian umat. (Red).

READ  APBN Efisien, Ekonomi Stabil: Suahasil Paparkan Fondasi Menuju Indonesia Emas 2045

Ikuti saluran Publikbicara.com di WhatsApp Follow

Artikulli paraprakTiket Terjangkau, Garuda Muda Siap Hadapi Mali di Stadion Pakansari
Artikulli tjetërPrabowo Tetapkan Soeharto sebagai Pahlawan Nasional, ICW: “Simbol Kematian Reformasi”