Siswa -Siswi SMPN 1 Jasinga di lapangan Lasara, Desa Setu.
Publikbicara.com – SMPN 1 Jasinga berhasil keluar sebagai juara pertama setelah melibas semua pesaing di Kejuaraan Lomba Gerak Jalan tingkat Kecamatan pada momentum hari kemerdekaan HUT RI ke-80 tahun.
Sebelumnya, SMPN 1 Jasinga di tahun 2024 hanya mampu finish sebagai runner up.
Suhadi Bidang Kesiswaan SMPN 1 Jasinga menyatakan tahun ini pihaknya tak tanggung-tanggung langsung menurunkan 13 regu terbaiknya untuk ikut berpartisipasi pada kegiatan gerak jalan tingkat Kecamatan Jasinga.
“Jadi kita kemarin mengirim hampir 13 regu dengan dewan guru itu masing-masing ada pelatihnya,” sebut Suhdi ditemui di sekolah, Senin (25/8/2025).
Ia menjelaskan, siswa-siswi yang mengikuti gerak jalan telah dilakukan seleksi secara ketat dari setiap kelas.
Menurutnya, masing-masing regu memiliki pelatih dalam pembinaan.
“Untuk gerak jalan hampir 2 Minggu sebelum mulai kelas 7 hingga 9 sudah mengadakan seleksi untuk calon peserta gerak jalan,” sebutnya.
“Kita bersyukur di tahun ini kita dapat juara kelompok putra dan putri,” jelas Suhadi. (Red)
Ikuti saluran Publikbicara.com di WhatsApp Follow













