Publikbicara.com– Bentrokan antara massa aksi dan aparat kepolisian pecah di kawasan Jalan Pejompongan Raya, Jakarta Pusat, Senin (25/8/2025) malam.
Insiden terjadi sekitar pukul 21.00 WIB ketika massa yang bertahan di lokasi berusaha dipukul mundur.
Aparat kepolisian menembakkan gas air mata untuk membubarkan kerumunan.
Situasi sempat ricuh karena massa tetap bertahan meski berulang kali diminta membubarkan diri.
Dampak bentrokan meluas hingga ke layanan transportasi. PT KAI Commuter mengumumkan bahwa perjalanan KRL lintas Rangkas Bitung–Tanah Abang dan Serpong–Palmerah hanya bisa beroperasi sampai Stasiun Palmerah.
Sementara rute Palmerah–Tanah Abang hingga kini belum dapat dilalui.
Hingga berita ini diturunkan, aparat masih berjaga ketat di sekitar lokasi untuk mengantisipasi potensi bentrokan susulan.***
Ikuti saluran Publikbicara.com di WhatsApp Follow













