Beranda Daerah Cerita Pimpinan Padepokan Buana Raksa Budaya Padjajaran Jaga Warisan Leluhur Hingga Lestarikan...

Cerita Pimpinan Padepokan Buana Raksa Budaya Padjajaran Jaga Warisan Leluhur Hingga Lestarikan Pencak Silat

Padepokan Buana Raksa Budaya Padjajaran merayakan milangkala atau ulang tahun yang ke-11 di Kampung Kopo, Malasari.

Publikbicara.com – Padepokan Buana Raksa Budaya Padjajaran merayakan milangkala atau ulang tahun yang ke-11.

Menurut Suryati, Pimpinan Padepokan mengakui perjalanan melestarikan seni bela diri tak begitu mudah.

Ia menyampaikan semangat leluhur membuatnya bangkit menghidupkan kembali padepokan tersebut.

“Sempat padam, hingga akhirnya kami bangkit kembali di tahun 2014. Waktu itu, baru sekitar 20 orang yang tampil memeriahkan HUT RI, dan dari situlah perjalanan baru dimulai,” ungkapnya di Kampung Kopo, Malasari, Kecamatan Nanggung, Senin (18/8/2025).

Wanita yang akrab disapa Uchu itu menambahkan rangkaian acara milangkala diisi beragam kegiatan.

Diawali, anggota padepokan bersama para kasepuhan menggelar ziarah ke makam leluhur atau karuhun.

“Ziarah ini bukan sekadar ritual, melainkan bentuk penghormatan dan permohonan restu agar perjuangan melestarikan pencak silat terus diberkahi,” jelasnya.

Kedua, kata Uchu, malam harinya dilanjutkan dengan ngariung, nadar, serta manakib sebagai wujud syukur atas perjalanan 11 tahun padepokan. Doa juga dipanjatkan untuk para karuhun dan para pahlawan kemerdekaan.

“Rangkaian acara ditutup dengan hiburan komedi dimana pihak padepokan turut menghadirkan pemeran sinetron Dunia Terbalik, seperti Pedro atau Ujang Kusnadi, Sape’i, hingga Bos Idan,” kata Uchu.

Sementara, latihan pencak silat sendiri tidak hanya diikuti warga setempat saja. Melainkan, warga desa tetangga dan luar daerah seperti Jampang, Sukabumi.

Ia berharap kegiatan ini terus menyala, tidak boleh padam.

“Kami ingin masyarakat tahu bahwa padepokan bukan sekadar tempat latihan silat, tetapi juga pusat kebudayaan dan kebersamaan,” tuturnya. (Red).

READ  Mendes Paparkan 12 Rencana Aksi, Tawarkan Kerja Sama dengan Tiongkok Majukan Desa

Ikuti saluran Publikbicara.com di WhatsApp Follow

Artikulli paraprakProgram Makan Bergizi Gratis Diluncurkan di Kecamatan Nanggung, Dr. Usep Nukliri Apresiasi Presiden Prabowo
Artikulli tjetërGempa Bumi di Poso Sebabkan Satu Orang Meninggal Dunia