Publikbicara.com– Bupati Bogor Rudy Susmanto bersama Kapolres Bogor meresmikan dan melakukan peletakan batu pertama (groundbreaking) pembangunan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Polri di Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Bogor, Selasa (6/8/2025).
Program SPPG merupakan inisiatif Polri untuk mendukung pemenuhan gizi masyarakat, khususnya melalui Program Makan Bergizi Gratis (MBG).
Sebanyak 205 SPPG akan diluncurkan serentak di berbagai wilayah Indonesia sebagai upaya meningkatkan kesehatan dan ketahanan gizi masyarakat.
Program ini menargetkan kelompok rentan dan anak-anak, dengan menyediakan akses makan bergizi secara rutin dan terjangkau.***
Ikuti saluran Publikbicara.com di WhatsApp Follow













