Publikbicara.com – Pemerintah Kabupaten Bogor bergerak cepat menanggapi keluhan warga terkait sumbatan drainase di ruas jalan Cigudeg–Pasir Ahad, Desa Sukaraksa.
Tiga UPT turun tangan membersihkan saluran menggunakan alat berat: UPT Irigasi Wilayah V, UPT Jalan dan Jembatan Wilayah VI Cigudeg, serta UPT DLH Wilayah VII Jasinga.
Kepala UPT Jalan dan Jembatan, Bobby Wahyudi, menyebut aksi ini sempat tertunda karena keterbatasan alat, namun kini seluruh personel dikerahkan penuh.
Ia juga mengimbau warga tidak membuang sampah sembarangan dan mendorong desa untuk menyediakan Tempat Pembuangan Sampah (TPS).
Langkah sigap ini disambut baik warga yang berharap upaya serupa terus dilakukan demi kelancaran infrastruktur dan kebersihan lingkungan.***
Ikuti saluran Publikbicara.com di WhatsApp Follow













