Publikbicara.com– Musim 2025 kembali menghadirkan keajaiban dari seorang Lionel Messi.
Megabintang asal Argentina itu mencatatkan rekor baru di Major League Soccer (MLS) setelah membawa Inter Miami meraih kemenangan dramatis atas New England Revolution, Kamis (10/7/2025) waktu setempat.
Messi memborong dua gol dalam kemenangan 2-1 tersebut—sekaligus menjadi pemain pertama dalam sejarah MLS yang mencetak brace dalam empat laga reguler berturut-turut.
Capaian yang mencengangkan, terlebih mengingat usianya yang sudah menginjak 38 tahun.
Pencapaian itu dimulai kala Messi membobol gawang CF Montreal dan Columbus Crew sebelum jeda Piala Dunia Antarklub.
Setelah kembali dari turnamen, ia kembali mencetak dua gol ke gawang Montreal, lalu menyempurnakannya dengan brace atas New England. Dalam rentang empat laga itu, Messi mencatatkan delapan gol!
Lebih dari sekadar angka, kehadiran Messi terbukti menjadi jantung permainan Inter Miami. Hampir di setiap pertandingan, gol pembuka atau penentu kemenangan lahir dari kaki sang maestro.
Sejauh musim ini, Messi telah mengoleksi 14 gol dan 7 assist dari 15 laga, atau rata-rata hampir satu kontribusi gol setiap pertandingan.
Pelatih Inter Miami pun tak bisam enyembunyikan kekagumannya.
“Messi tak pernah kehilangan magisnya. Di ruang ganti, di lapangan, dia jadi pembeda,” ujar sang pelatih dalam konferensi pers usai laga.
Rekor dan performa ini tak hanya mempertegas posisi Messi sebagai legenda hidup sepak bola, tetapi juga membuktikan bahwa usia bukanlah halangan untuk terus menciptakan sejarah.***
Ikuti saluran Publikbicara.com di WhatsApp Follow













