Publikbicara.com – Bogor, 27 November 2024, Tim pemenangan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bogor, Rudy Susmanto dan Ade Ruhandi (Jaro Ade), resmi mendeklarasikan kemenangan dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Bogor.
Deklarasi ini dilakukan setelah hasil hitung cepat (quick count) dari Lembaga Survei Indonesia (LSI) menunjukkan pasangan nomor urut 1 unggul dengan persentase signifikan.
Ketua Badan Tim Pemenangan Rudy-Ade, Iwan Setiawan, menyampaikan bahwa suara yang masuk dalam hitung cepat telah mencapai 68%, dengan hasil sementara menunjukkan pasangan Rudy-Ade meraih 73,45% suara.
Sementara itu, pasangan nomor urut 2, Bayu-Musya, memperoleh 26,55%. Hasil tersebut memiliki margin of error sebesar 1 persen.
“Ini adalah hasil hitung cepat, bukan penghitungan resmi (real count). Namun, data ini berasal dari lembaga survei LSI yang kredibel dan dapat dipertanggungjawabkan.
Biasanya, ketika suara masuk telah mencapai 50%, perubahan tren tidak akan terlalu signifikan. Oleh karena itu, kami merasa yakin untuk mendeklarasikan kemenangan hari ini,” ujar Iwan dalam konferensi pers yang digelar pada Rabu (27/11).
Iwan juga mengungkapkan rasa syukur atas hasil yang diraih pasangan Rudy-Ade. “Alhamdulillah, kami bersyukur kepada Allah Subhanahu Wa Ta’ala. Berdasarkan quick count, pasangan nomor urut 1 berhasil memenangkan Pilkada dengan perolehan suara 73,45%,” tambahnya.
Dalam kesempatan tersebut, Iwan menyampaikan terima kasih kepada seluruh masyarakat Kabupaten Bogor yang telah memberikan kepercayaan kepada pasangan Rudy-Ade untuk memimpin Bogor ke depan. Ia juga mengapresiasi kerja keras berbagai pihak yang mendukung suksesnya penyelenggaraan Pilkada.
“Kami ucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Kabupaten Bogor, kepada pemerintah daerah, Forkopimda, KPU, Bawaslu, dan semua pihak yang terlibat dalam proses Pilkada 2024. Dukungan dan partisipasi Anda semua sangat berarti bagi demokrasi kita,” ujarnya.
Dengan deklarasi ini, pasangan Rudy-Ade menyatakan kesiapan untuk segera memulai langkah-langkah strategis dalam merealisasikan visi dan misi mereka untuk Kabupaten Bogor. Meskipun demikian, Iwan mengingatkan bahwa hasil resmi tetap menunggu pengumuman dari Komisi Pemilihan Umum (KPU).**
Ikuti saluran Publikbicara.com di WhatsApp Follow













