Publikbicara.com – Berikan Edukasi soal Manfaat Air serta Penanganan Banjir pada Anak-anak, Yuk Main ke Wahana Ngalun Katulampa
Bendungan Katulampa bukan cuma selalu menyoal informasi terkait banjir. Katulampa kini juga jadi destinasi wisata.
Masyarakat pinggiran Bendungan Katulampa tidak ingin wilayahnya dikenal sebagai informasi soal banjir saja. Mereka pun membangun citra Katulampa sebagai destinasi wisata alam yang aman, bersih dan menguntungkan masyarakat lokal.
Wahana Ngalun Katulampa, merupakan satu-satunya destinasi wisata alam di Kelurahan Katulampa, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor, Jawa Barat.
Kampung Wisata Binaan Astra Daihatsu itu berada di RT 4 RW 9, berdampingan dengan Bendungan Katulampa.
Dengan mengedepankan wisata berbasis sumber daya alam yang bersih dan sehat, Pengelola hingga warga berbondong melakukan pembersihan rutin di jalur air Ciliwung.
Bukan hanya membuat wisatawan nyaman, tapi juga untuk menyadarkan masyarakat soal pentingnya menjaga lingkungan.
“Kita bekerjasama dengan sekolah untuk kebersihan air, mengajak masyarakat, ada juga anak sekolah SMP dan SMA, kita ajak bebersih bersama. Itu dilakukan untuk edukasi dan contoh generasi yang akan datang bahwa mereka sudah berbuat untuk kebersihan air dan lingkungan,” jelas pengelola Wahana Ngalun Katulampa, Komeng.
Komeng menjelaskan, Wisata Ngalun Katulampa itu berhasil membawa kesadaran masyarakat untuk menjaga lingkungan secara bersama dan memberi kesadaran pentingnya gotong royong dan membantu antar sesama manusia.
Ikuti saluran Publikbicara.com di WhatsApp Follow













