Beranda Uncategorized 100 Pramuka Indonesia Terima Penganugerahan MoP Ring Badge, Tanda Penghargaan Atas Dedikasi...

100 Pramuka Indonesia Terima Penganugerahan MoP Ring Badge, Tanda Penghargaan Atas Dedikasi untuk SDGs

Publikbicara.com – Di Jakarta, sebanyak 100 Pramuka Indonesia menerima Penganugerahan MoP (Messenger of Peace) Ring Badge, sebuah simbol penghargaan atas kontribusi nyata mereka dalam mendukung pencapaian program Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs) demi kehidupan yang lebih baik.

Dari jumlah tersebut, 30 orang Pramuka dari wilayah Jabodetabek, Banten, dan Kabupaten Cianjur diundang secara langsung untuk menghadiri acara penganugerahan ini.

Salah satu penerima penghargaan tersebut adalah Kak Iwan Taufik Gunawan, S.Pd., yang juga menjabat sebagai Andalan Pembinaan Penegak dan Pandega.

Baca Juga :  Pramono Anung Optimistis Menang Pilkada DKI Jakarta dalam Satu Putaran

Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk pengakuan atas dedikasinya dalam membina generasi muda melalui Gerakan Pramuka, terutama dalam upaya mendukung pencapaian SDGs.

Dalam acara yang penuh makna ini, hadir pula beberapa tokoh penting, di antaranya Koordinator MoP Indonesia beserta tim, jajaran Dewan Kerja Nasional, dan Pengurus Kwartir Nasional Gerakan Pramuka.

Beberapa nama yang turut hadir adalah Wakil Ketua Kwarnas Bidang Abdimas, Humas, dan Lingkungan Hidup, Kak Mayor Jenderal TNI Mar. (Purn.) Yuniar Ludfi, Wakil Ketua Kwarnas Bidang Kerjasama Dalam Negeri dan Luar Negeri, Kak Prof. Dr. H. M. Asrorun Ni’am Sholeh, M.A., serta Direktur Regional WOSM Asia-Pasifik, Mr. Jose Rizal C. Pangilian.

Baca Juga :  Manchester United Hancurkan Barnsley 7-0 di Old Trafford, Rashford Cetak Dua Gol

Dalam wawancara singkat, Kak Iwan mengungkapkan rasa syukur atas penghargaan yang diterimanya dan menegaskan komitmennya untuk terus mendorong Pramuka, khususnya di Kabupaten Bogor, agar berperan aktif dalam mendukung program Scout for SDGs.

“Ini adalah tanggung jawab besar, dan kami akan terus melibatkan generasi muda Pramuka untuk berkontribusi lebih banyak dalam pencapaian tujuan SDGs,” tuturnya.

Acara ini menegaskan bahwa Gerakan Pramuka Indonesia terus berperan aktif dalam isu-isu global, seperti pembangunan berkelanjutan, sekaligus menjadi inspirasi bagi generasi muda untuk terlibat dalam berbagai kegiatan kemanusiaan dan lingkungan.***

Artikulli paraprakPramono Anung Optimistis Menang Pilkada DKI Jakarta dalam Satu Putaran
Artikulli tjetërKreasi Baru Nugget Pedas Sambal Tempong, Sensasi Nikmat yang Wajib Dicoba!