Beranda Daerah Petugas Gabungan Amankan Perayaan Cap Go Meh di Klenteng Hok Tek Bio...

Petugas Gabungan Amankan Perayaan Cap Go Meh di Klenteng Hok Tek Bio Ciampea Kabupaten Bogor

Publikbicara.com,- Perayaan Cap Go Meh, yang diadakan setiap hari ke 15 bulan pertama kalendar China, atau dua Minggu setelah Imlek. Tampaknya tidak hanya di gelar di Kota Bogor. Namun ummat Tionghoa yang ada di Desa Ciampea Kabupaten Bogor ikut menggelar ritual rutin itu.

Untuk mengamankan acara cap go meh di Klenteng Hok Tek Bio Ciampea, Kapolsek Ciampea mengatakan telah mengerahkan 64 Personel Gabungan yang terdiri dari, TNI Polri, Pol PP, Dishub, Linmas dan Organisasi Masyarakat.

Baca Juga :  Mengarungi Gelombang Ampunan: Sholat Taubat sebagai Jalan Kembali kepada Allah

 

“Tadi sore kami melakukan apel gabungan untuk mengamankan acara cam go meh atau gotong tapekong yang dilakukan umat Tionghoa di Ciampea,”kata Kapolsek Ciampea, Kompol Beben Susanto kepada wartawan, Minggu 5 Februari 2023.

 

Kompol Beben mengatakan nantinya saat gotong tapekong untuk arus lalulintas dialihkan sementara melalu jalur lapangan tembak.

Baca Juga :  Kisah Pilu Lansia di Kabupaten Bogor: Aisah dan Harapannya untuk Membangun Kembali Rumahnya

 

“Itu hanya saat acara gotong tapekong dan penampilan barongsai agar tidak terjadi kepadatan dan penumpukan kendaraan,”ungkapnya.

 

Sementara itu petugas gabungan pun nantinya diterjunkan dibeberapa titik selain untuk mengamankan perayaan cap go meh. Juga untuk mengatur lalu lintas.

“Mulai dari pasar Ciampea hingga persimpangan warung borong.”ungkapnya.

Editor : El syiham

Artikulli paraprakRavindra Airlangga dan AMS Kuatkan Jaro Ade Cabup di Pilkada 2024 Mendatang
Artikulli tjetërBikin Gaduh, Tujuh Remaja Digiring ke Kantor Desa di Parung Bogor