Beranda Kuliner & Wisata Bubur Sumsum Cocok Buat Sarapan, Murah dan Sederhana

Bubur Sumsum Cocok Buat Sarapan, Murah dan Sederhana

Publikbicara.com– Bubur sumsum hijau memiliki rasa yang enak sangat disukai banyak kalangan. Cara membuatnya juga sangat mudah dan sederhana cocok untuk menu sarapan.

Dikutip dari Time today.id . Membuat menu sarapan memang kadang membingungkan, apa yang ingin dimakan. Sarapan juga tak harus makan nasi untuk mengenyangkan, bubur sumsum juga selain enak bikin kenyang.

Cara membuat bubur sumsum ini juga sangatlah mudah tapi rasanya enak bikin ketagihan. Enak untuk sarapan bersama keluarga. Maka dari itu, simak cara-cara membuat bubur sumsum berikut ini.

Baca Juga :  Sirkuit Rumpin Membuka Jalan Menuju Kejayaan Otomotif, Aan Triana : Seperti Semi Mandalika

Resep bubur sumsum hijau

Berikut ini bahan-bahan dan cara yang perlu kamu ketahui untuk membuat bubur sumsum hijau.

Bahan: 

50 gram tepung beras putih

1/2 sdt garam

200 ml air daun pandan dan suhi

300 ml santan kental

Bahan kinca:

250 gram gula jawa

1 lembar daun pandan

100 ml air

Cara membuat:

1.Cara yang pertama siapkan lah wadah bersih lalu campurkan air suji dengan santan. Cairkan tepung beras dengan santan, sisihkan. Rebus sisa santan dan garam hingga mendidih.

2.Tuang cairan tepung beras ke dalam wadah dan tuang santan yang sudah direbus sebagian. Matikan kompor dan tuang kembali cairan tepung beras sambil menyalakan kompor.

Baca Juga :  Warga Bergotong-royong Hadapi Amblasnya Jalan di Curug Bitung: Harapan Untuk Respons Pemerintah yang Terkesan Tutup Mata

3.Aduk dan tunggu hingga adonan meletup-letup.

4.Kinca: Rebus air, tambahkan dengan gula jawa, daun pandan. Masak hingga semuanya mendidih dan gula larut. Saring dan tuang ke dalam bubur sumsum hijau.

Itu dia tadi bahan-bahan dan cara yang bisa kamu siapkan dan lakukan untuk membuat bubur sumsum. Bagaimana? Mudah dan sederhana bukan? Memang cocok untuk menu sarapan. Selamat mencoba teman-teman.

Artikulli paraprakNetizen Gemes, Jungkook BTS Tutupi Matanya Dengan Tato Army
Artikulli tjetërMendag Zulkifli Hasan Minta Prodesen Penuhi Suplai Minyak Goreng di Bulan Ramadhan 2023