Beranda Daerah Gianto Wijaya Terpilih Secara Aklamasi Sebagai Ketua Umum DPP Bara JP

Gianto Wijaya Terpilih Secara Aklamasi Sebagai Ketua Umum DPP Bara JP

SURABAYA-Kongres Luar Biasa (KLB) Barisan Relawan Jalan Perubahan (Bara JP) akhirnya menghasilkan keputusan secara aklamasi menjadikan Gianto Wijaya sebagai ketua umum yang baru menggantikan alm. Viktor S. Sirait (26/9).

Sebetulnya ketika KLB memasuki tahapan pengajuan bakal calon ketua umum tidak ada satupun peserta yang mau mencalonkan diri, bahkan Gianto sendiri menyatakan tidak akan mencalonkan diri sebagai bakal calon ketua umum karena memang tidak ada niatan mencalonkan.

Baca Juga :  Bro Ron Digadang PSI jadi Cawabup Jaro Ade di Pilkada 2024 Kabupaten Bogor

“Saya disini hanya memfasilitasi aspirasi teman-teman DPD sekalian, tapi tidak ada niat saya untuk mencalonkan diri sebagai ketum, yang penting kita semua bisa kembali menjalankan organisasi ini dengan lebih baik”. Ungkap Gianto.

Karena tidak ada yang mencalonkan diri sebagai ketua umum sesuai aturan AD/ART yang disepakati peserta KLB, maka diperkenankan DPD-DPD untuk mengajukan nama yang akan dicalonkan dan semua DPD sepakat mencalonkan Gianto Wijaya sebagai ketua umum DPP Bara JP.

Baca Juga :  Diisukan Akan Berpasangan Dengan Elly Rahmat Yasin : Jaro Ade Beri Pesan Menohok

“Hari ini Minggu 26 September 2021 kami tetapkan saudara Gianto Wijaya sebagai ketua umum Bara JP 2021-2024 sesuai dengan keputusan musyawarah peserta kongres luar biasa hari ini”. Kata ketua majelis sidang.

Akhirnya pasca wafatnya Viktor S. Sirait di medio Februari 2021, Bara JP kembali dipimpin oleh ketua umum definitif hasil Kongres Luar Biasa (KLB) di Hotel Wyndham, Surabaya.(Fahri)

Artikulli paraprakDPP Bara JP : Rapimnas dan KLB Surabaya Sah Sesuai AD/ART
Artikulli tjetërTerpilih Sebagai Ketum Bara JP Hasil KLB Surabaya, Ini Profil Gianto Wijaya