Beranda Daerah Akibat Longsor, Akses Jalan di Rumpin Terputus

Akibat Longsor, Akses Jalan di Rumpin Terputus

RUMPIN – Akses jalan Rumpin – Parungpanjang terputus akibat longsor yang terjadi yang diduga akibat intensitas curah hujan yang tinggi. Kejadian itu terjadi di Kampung Ciater RT01, RW 07, Desa Cipinang, Kecamatan Rumpin, Kabupaten Bogor.

Informasi didapat, longsor tersebut terjadi pada Selasa (03/08/21) pagi, sekitar pukul 05. 00 WIB. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, hanya saja sebagian rumah warga yang terdampak dengan adanya longsor tersebut.

Menurut warga sekitar Mulyana mengatakan, selain karena intensitas hujan, longsor tersebut diduga karena adanya galian C diarea pertambangan itu. Terlebih, bongkahan batu tersebut masih terus bergeser yang bisa terancam terhadap permukiman warga.

Baca Juga :  Kegaduhan di Pelabuhan Sorong: TNI AL dan Brimob Bentrok, Begini Kronologinya! 

“Semenjak kejadian, akses jalan hanya terjadi retakan. Tapi retakan tersebut, hingga saat ini, masih terus terjadi,” kata Fikri warga sekitar.

Tokoh Masyarakat sekitar, Sukatma mengaku, adanya longsor yang mengakibatkan akses jalan terputus. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, hanya saja rumah-rumah warga mengalami keretakan.

“Kejadiannya itu sekitar pukul 05:00 WIB. Selain longsor ke area PT, retakan tanah tersebut diperkirakan sepanjang 150 meter,” kata Sukatma yang juga Mantan Kepala Desa Cipinang.

Baca Juga :  Dewa United Menang Telak 3-0 di Kandang Lawan Persebaya

Menurut Ukat sapaannya mengatakan, akibat dari kejadian tersebut selain akses warga dan sumber air menjadi keruh ada beberapa rumah warga yang alami keretakan akibat adanya kejadian longsor.

“Dampaknya banyak, bukan hanya sumber air. Tapi banyak juga rumah-rumah warga yang alami keretakan,” terang Sukatma.

Sementara dari pantauan pihak kecamatan saat ini melarang warga untuk mendekat lokasi longsor, bahkan petugas telah memasang garis line untuk mengantisipasi hal yang tidak diinginkan. (Cep Rendra)

Artikulli paraprakCerita Seorang Ibu Hamil 8 Bulan Lolos Dari Maut
Artikulli tjetërKapolri Listiyo Sigit Prabowo Pantau Pelaksanaan Vaksinasi di IPB Dramaga