Beranda Daerah Momentum Idul Adha, Aan Triana Bagikan Bingkisan ke Tukang Ojek Pangkalan

Momentum Idul Adha, Aan Triana Bagikan Bingkisan ke Tukang Ojek Pangkalan

LEUWISADENG – Momentum Idul Adha 1442 Hijriah, salah satu anggota DPRD Kabupaten Bogor Fraksi Partai Golkar Aan Triana Almuharom berbagi kebaikan dengan membagikan sejumlah bingkisan sembako kepada para pengemudi ojek pangkalan salahsatunya di pertigaan Leuwisadeng, Kecamatan Leuwisadeng.

Aan mengaku, bahwa dirinya sedang berkeliling ke setiap pangkalan ojek dalam rangka sosialisasi tentang pentingnya penerapan protokol kesehatan sekaligus membagikan bantuan untuk meringankan beban ekonomi masyarakat.

“Menyampaikan anjuran pemerintah untuk menerapkan protokol kesehatan, pakai masker, jaga jarak, cuci tangan, dan mengkonsumsi makanan bergizi agar tidak terpapar Covid-19,” ungkap Aan Triana Almuharom kepada wartawan pada, Selasa (20/07/2021).

Baca Juga :  Komsos di Bulan Suci Ramadhan : Ini yang Disampaikan Babinsa Desa Pangaur

Wakil Ketua Komisi III DPRD Kabupaten Bogor itu mengimbau, pentingnya menjaga kesehatan terlebih di masa pandemi Covid-19 dengan mengikuti anjuran dari pemerintah.

“Karena kalau sudah terpapar repot nanti. Karena RS penuh, tempat isolasi juga penuh, makanya lebih baik jaga kesehatan agar tidak terpapar Covid-19,’ ucapnya.

Aan mengajak, kepada seluruh elemen masyarakat untuk saling membantu, termasuk membantu warga yang sedang isolasi mandiri.

Baca Juga :  Pj. Bupati Bogor dan Transporter Angkutan Tambang Menyepakati 8 Poin Kesepakatan

“Kalau kita sedang ada rezeki lebih boleh juga kita saling bantu dan bergotong royong menolong sesama,” ujarnya.

Sementara, salah satu pengemudi ojek pangkalan Wawan mengaku, bahwa dirinya merasa terbantu terlebih dimasa PPKM Darurat ini pendapatannya menurun akibat sepinya penumpang.

“Biar penghasilan menurun tapi yang penting anak istri gak kelaparan, dapat berapa aja syukuri saja Alhamdulillah,” ucapnya. (Fahri)

Artikulli paraprakAnggota DPR RI Tommy Kurniawan Bagikan Hewan Qurban Kepada Masyarakat Desa Batok Kecamatan Tenjo
Artikulli tjetërMoment Idul Adha, Dadeng Wahyudi Bagikan Alat Penyemprot Disinfektan Sembako dan Hewan Kurban