Beranda News Siang Ini Akan Dibuka Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 16

Siang Ini Akan Dibuka Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 16

JAKARTA — Manajemen Pelaksana Program Kartu Prakerja menyatakan pendaftaran peserta gelombang 16 akan dibuka pada Kamis (25/3) pukul 12.00 WIB.

“Dengan kuota 300 ribu,” kata Head of Communication PMO Kartu Prakerja Louisa Tuhatu kepada awak media, Kamis (2/53).

Pembukaan gelombang 16 dilakukan pada hari ini karena PMO Kartu Prakerja telah mengumumkan hasil seleksi peserta untuk gelombang 15 pada Rabu (24/3) kemarin. Totalnya ada 600 ribu calon peserta yang terjaring.

Sementara pada gelombang 16, jumlah calon peserta yang akan diterima lebih sedikit, yaitu 300 ribu orang saja. Hal ini karena total kuota yang disediakan untuk program ini hanya 2,7 juta peserta pada semester I 2021.

Sedangkan sejak gelombang 12-15 dibuka, total calon peserta yang diloloskan sudah mencapai 2,4 juta orang. Jumlah ini berasal dari 600 ribu calon peserta per gelombang.

Baca Juga :  Demam Berdarah Dengue (DBD) Gemparkan Ciamis dan Cimahi: Tragedi Kesehatan di Jawa Barat

Bila pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 16 sudah ditutup, maka seluruh kuota calon peserta program pada tahun ini sudah habis.

“Dengan demikian genaplah target kami untuk merekrut 2,7 juta di semester I 2021,” jelasnya.

Berikut langkah-langkah untuk mendaftar sebagai peserta Kartu Prakerja:

1.Membuat akun di laman resmiwww.prakerja.go.id, dengan mengklik menu ‘Buat Akun’. Selanjutnya, isi kolom yang tersedia dengan nama lengkap, alamat email, dan kata sandi untuk login ke akun.

2.Lakukan konfirmasi melalui tautan yang dikirim melalui email. Setelah berhasil daftar akun dan login ke akun, masuk ke dashboard akun.

3.Isi kolom yang tersedia dengan NIK, nomor KK dan tanggal lahir dengan sebenar-benarnya, kemudian klik tombol ‘Berikutnya’.

Baca Juga :  Mimpi Indah Wisata Terpadu Debus Jasinga: Warisan yang Meredup di Tepian Waktu

4.Lengkapi data diri dan unggah foto KTP, lakukan verifikasi nomor handphone, dan klik ‘Kirim’. Sistem akan mengirimkan kode OTP via SMS ke No HP lalu masukkan nomor tersebut kolom yang tersedia, kemudian klik ‘Verifikasi’.

5.Isi Pernyataan Pendaftar sesuai dengan kondisi Anda, kemudian klik ‘Oke’. Setelah tahap tersebut selesai, ikuti Tes Motivasi & Kemampuan Dasar dengan mengklik ‘Mulai Tes Sekarang’.

Usai mengisi tes, hasil tes akan dievaluasi dan tahap berikutnya adalah seleksi Gelombang. Pilih Gelombang yang diinginkan disesuaikan dengan domisili, lalu klik ‘Gabung’.

Selanjutnya akan muncul konfirmasi pilihan Gelombang. Bila sudah sesuai, klik ‘Ya, Gabung’.Akan muncul Persetujuan Prakerja yang berisi beberapa pertanyaan. Klik ‘Saya menyetujui” untuk dapat lanjut ke tahap berikutnya. Tahap pendaftaran pun selesai.

Sumber :Cnn Indonesia

Artikulli paraprakKebakaran di Matraman, Diduga 10 Korban Tewas Saat Tertidur
Artikulli tjetërPerempuan Lebih Banyak Alami Efek Samping Vaksinasi Covid-19, Ini Sebabnya!