Beranda Daerah Kecamatan Nanggung Gelar Vaksinasi Covid Kedua

Kecamatan Nanggung Gelar Vaksinasi Covid Kedua

NANGGUNG-Dalam rangka mensukseskan program vaksinasi Covid-19 kepada aparatur pemerintahan se Kecamatan Nanggung, Kamis (18/3) di gelar vaksinasi kedua, terlihat di lokasi vaksin yang diadakan di Puskesmas Nanggung bersiap Kapolsek Nanggung, AKP Dedi Hermawan untuk divaksin kedua.

Setelah melalui tahapan administrasi dan screening, Kapolsek yang didampingi Camat Nanggung, Ae Saefullah dan juga kepala Puskesmas Nanggung, dr. Baringin memasuki ruangan vaksin dan langsung dilakukan penyuntikan vaksin.

Ketika diminta keterangan terkait tingkat antusiasme aparat pemerintahan Nanggung dalam vaksinasi Covid-19, dr. Baringin menyatakan bahwa antusiasme nya sangat tinggi, bahkan hingga hari ini sudah mencapai 90% yang ikut vaksin.

Baca Juga :  Pandangan Baru Mendikbud: Konon Aturan Baru Terkait Seragam Sekolah 2024 Membangun Identitas Bersama

“Sampai saat ini di Nanggung sudah mencapai 90% aparat pemerintahan yang vaksin tahap pertama sekitar 10% sekarang sedang susulan berbarengan dengan vaksin tahap kedua, hari ini juga terhitung pa Camat, Pa Dabramil dan Pak Kapolsek sudah vaksin kedua, sembari kita juga mempersiapkan jadwal vaksin massal untuk warga masyarakat”. Ungkap Kepala Puskesmas Nanggung ini.

Camat Nanggung, Ae Saefullah dalam keterangannya kepada awak media (18/3) berpesan kepada aparatur pemerintahan yang ada di Kecamatan Nanggung untuk segera vaksin.

Baca Juga :  Penomena Langka: Ramdhan Akan Diulang Dua Kali dalam Setahun. Berikut Ulasannya!

“Untuk aparatur pemerintahan di Nanggung yang belum melaksanakan vaksin dan sudah mendapatkan surat pemberitahuan melaksanakan vaksin segera datang ke Puskesmas untuk vaksin”. Kata Ae.

Dirinya melanjutkan Vaksinasi kepada aparat pemerintahan di Nanggung juga sebagai contoh kepada masyarakat dan juga meyakinkan bahwa vaksin ini aman bagi tubuh.

“Vaksin kepada Aparatur pemerintahan se Kecamatan Nanggung harapan saya menjadi contoh kepada masyarakat agar tidak takut karena ini demi kesehatan kita semua dan keamanan terjamin makanya didahulukan aparat pemerintahan dan terbukti aman hingga hari ini”. Pungkasnya.

(Tim)

Artikulli paraprakJelang Piala Menpora 2021, Persib Bandung Diperkuat 3 Striker Ternama
Artikulli tjetërRambut Pendek? Pakai 7 Cara Ini Untuk Percepat Pertumbuhan Rambut