Beranda News Semenjak Rina Gunawan Meninggal, Teddy Syah Belum Kembali Kerumah

Semenjak Rina Gunawan Meninggal, Teddy Syah Belum Kembali Kerumah

JAKARTA – Kepergian Rina Gunawan pada 2 Maret 2021 menyisakan kesedihan mendalam bagi sang suami, Teddy Syah. Banyak kenangan yang kini hanya bisa ia ingat dari sang istri.

Selama 20 tahun menikah, Teddy Syah mengaku lebih banyak menghabiskan waktu bersama sang istri di Sentul, Bogor. Di rumah itu, banyak kenangan dan romantisme antara dirinya dan Rina Gunawan.

Namun ternyata, sejak Rina Gunawan meninggal dunia, Teddy Syah belum lagi kembali ke kediamannya.

“Saya belum kembali ke rumah kami, artinya selama 20 tahun membina rumah tangga itu di sana, di Sentul. Saya belum tidur di sana, saya masih tidur di Jakarta,” kata Teddy Syah dikutip dari HaiBunda.

“Seluruh kenangan kami berumah tangga memang semua ada di sana.”

Dalam sebuah wawancara dengan detikcom, Teddy Syah mengaku sulit mendeskripsikan ke dalam kata-kata bagaimana hidupnya tanpa Rina Gunawan. Untungnya, ada teman-teman yang menemaninya melewati masa-masa terpuruk tersebut.

Baca Juga :  Reformasi Kesehatan 2025: Segini Harga Iyuran Sistem BPJS Kesehatan

“Yaudah saya pasrah. Artinya gini, alhamdulillah ada kerabat, keluarga, teman-teman terdekat yang bantu terus. Yang mereka tinggalkan keluarganya sejenak ‘udah, saya bantuin urusan’,” ujar Teddy Syah kepada detikcom saat ditemui di kawasan Bintaro, Tangerang Selatan, belum lama ini.

“Emang mereka tuh luar biasa, amazing. Artinya kecintaan mereka kepada mendiang itu yang sampai sekarang saya rasakan. Itu sangat membantu. Kalau saya sendiri udah butek ya,” sambungnya lagi.

Teddy Syah tak pernah membayangkan akan hidup tanpa Rina Gunawan, terutama menjadi orangtua. Ya, kini Teddy Syah harus meneruskan hidup sebagai orangtua tunggal dari dua anaknya.

Baca Juga :  DARI PREMAN TERMINAL, SEKDES HINGGA ANGGOTA DPRD PROVINSI JABAR

Tak dipungkiri, Teddy Syah mengaku kesulitan menjalani peran barunya tersebut. Untungnya, kedua buah hati Teddy Syah dan Rina Gunawan sudah dewasa dan hanya membutuhkan pengawasan dari orangtuanya.

“Iya pasti, namanya orang tua kan. Orangtua saya saja selalu memperhatikan kan. Memang nggak gampang. Kalau perempuan mah tahu, laki kalau jadi single parent kusut kan, gitu haha. Kalau perempuan jadi single parent kuat, kalau lelaki mah kusut,” ungkapnya.

“Saya bersyukur sejak awal begini, mereka sudah tidak kecil lagi, mereka sudah dewasa 21 tahun dan 17 tahun. Artinya mereka sudah memahami dan sudah mengerti. Jadi ini yang membuat saya lebih ringan sebetulnya untuk mengawal mereka gitu. Bahwa orang tua apalagi sih yang bukan dilakukan untuk anaknya,” tutup Teddy Syah.

Sumber:Detik

Artikulli paraprakHindari Kerugian, Sri Mulyani Pajaki Barang Digital
Artikulli tjetërAgen E-Warong Desa Bantar Jaya Diduga Bagikan Sembako Sebelum Kuota Masuk