Beranda Daerah Hari ke 3 PPKM, Muspika Dramaga Mobile Bagikan Masker

Hari ke 3 PPKM, Muspika Dramaga Mobile Bagikan Masker

DRAMAGA – Di masa perpajangan PSBB Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) dari 11- 25 Januari 2021. Camat Dramaga bersama steckholder lain terus mobile dan terus mengimbau tentang 3M serta membagikan masker ke pengguna jalan yang melintas di jalan raya Dramaga.

“Gugus tugas Kecamatan Dramaga terus mengingat masyarakat tentang menjaga protokol kesehatan, kami juga bersama polsek dan Koramil, pol pp membagikan masker ke pengguna jalan,” kata Camat Dramaga, Ivan Pramudia, kepada wartawan, Rabu, 13/1/2021).

Baca Juga :  SAHAJA Bergegas Menyatukan Dukungan untuk Jaro Ade sebagai Bupati Bogor 2024 : Ini Kata Ketua AMS Kabupaten Bogor

Selain itu juga, kata Ivan pihaknya pada sore hari menjelang malam mobile ke beberapa cafe, rumah makan dan minimarket mewar-war agar tutup sesuai waktu yang telah ditentukan di masa PPKM yakni pada 19.00 wib serta mengurangi jumlah pengunjung.

“Karena Covid-19 yang belum juga bisa dikendalikan penyebarnya diharap pemilik rumah makan, cafe, minimarket dan tempat lainya untuk mematuhi protokol kesehatan dimasa perpajangan PSBB PPKM ini untuk membantu pemerintah dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19,” kata Ivan.

Baca Juga :  Perkuat Kearifan Lokal Melalui Kebijakan dan Pendidikan Sebagai Gerak Pembaharuan : Oleh Ra Dien

Sementara itu diketahui Kecamatan Dramaga sendiri sebaran Covid-19 masih terjadi dari data Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Bogor tanggal 12 Januari 2020 yang terkonfimasi positif Covid-19 10 orang dengan status wilayah zona merah.

(Cep Rendra)

Artikulli paraprakNakes Puskemas tak Menolak Divaksin: Wanhay Minta Ada Pengawasan Agar Tepat Sasaran
Artikulli tjetërPPKM Hari Ke 3 Petugas Masih Temukan Pelanggaran