Beranda News Di Masa Pandemi, Oppo Reno4 Bisa Diandalkan Untuk Daring dan Meeting

Di Masa Pandemi, Oppo Reno4 Bisa Diandalkan Untuk Daring dan Meeting

Jakarta – Pandemi mendorong peralihan kebiasaan masyarakat dalam berkegiatan. Pembatasan kegiatan tatap muka membuat aktivitas belajar maupun bekerja harus dilakukan lewat ruang virtual.

Smartphone menjadi salah satu sarana penting untuk menunjang kegiatan. Para pekerja misalnya, membutuhkan smartphone untuk meeting virtual, mengerjakan tugas, serta berkomunikasi dengan rekan kerja. Pun halnya para pelajar menggunakan ponsel pintar untuk mengikuti pembelajaran jarak jauh.

OPPO Reno4 F merupakan salah satu pilihan perangkat yang mumpuni untuk menjalankan aktivitas virtual di masa pandemi. Performa dan kelengkapan fitur ini akan mempermudah pengguna melakukan beragam kegiatan.

Untuk meeting virtual atau kelas belajar daring, OPPO Reno4 F dilengkapi Super Amoled Display yang dapat menampilkan visual dengan jelas. Catatan-catatan penting dalam meeting atau kelas online menjadi mudah terlihat di layar smartphone ini. Keuntungan lain dari layar beresolusi tinggi, yakni kualitas pemutaran gambar yang smooth saat memainkan video streaming atau bermain game.

Baca Juga :  Penetapan Capres-Cawapres Terpilih Segera Dilakukan Usai Putusan MK: Prabowo-Gibran Akan Segera Dilantik

Selain itu, dengan performa mumpuni dari chipset Mediatek Helio P95 didukung RAM 8GB dan ROM 128 GB, OPPO Reno4 F dapat mengakomodir dalam bekerja maupun belajar dengan lancar. Performa smartphone ini juga menunjang kelancaran video conference untuk meeting virtual atau kelas belajar online.

Selain itu, OPPO Reno4 F punya kamera kualitas jempolan. Ada empat kamera terpasang di punggungnya, di antaranya kamera utama 48MP, kamera wide angle 8MP, 2MP mono, dan 2MP mono. OPPO juga membekali smartphone bergaya trendy ini dengan fitur AI Color Portrait dan Night Flare Portrait.

Dengan fitur AI Color Portrait, pengguna dapat berkreasi membuat foto portrait dengan kualitas warna yang tajam dan akurat. Sebab, AI Color Portrait bekerja untuk mengisolasi warna objek sehingga terekspos dengan jelas. Selain itu, fitur ini juga mengubah warna latar belakang objek menjadi monokrom, sehingga didapatkan hasil foto yang menonjolkan objek.

Baca Juga :  Beredar Video Viral Pegawai Puskesmas Leuwisadeng Dapat Ancaman daribOknum Ormas : Begini Kronologisnya!

Ada pula AI Night Flare Portrait yang sangat bisa diandalkan untuk berkreasi foto di malam hari. Menyalurkan hobi foto sangat pas dilakukan untuk menghabiskan waktu senggang di malam hari setelah bekerja atau belajar online, dengan memanfaatkan kamera OPPO Reno4 F.

AI Night Flare Portrait bekerja dengan menggabungkan efek bokeh dengan sistem low light-HDR untuk membuat foto malam hari yang jelas dan tajam. Dengan fitur ini, pengguna dapat membuat foto portrait dengan efek neon pada latar belakang, yang diperoleh dari pemrosesan cahaya lampu di lingkungan.

Sumber:Detik

Artikulli paraprakPolisi Cari Tahu Sosok Pemeran Video Syur Mirip Jedar dan Gisel
Artikulli tjetërKeren, Puskesmas Jasinga Peringati HKN ke 56