Beranda Internasional Diduga Covid-19, Presiden Aljazair Dirawat di RS Jerman

Diduga Covid-19, Presiden Aljazair Dirawat di RS Jerman

Jakarta — Presiden Aljazair, Abdelmadjid Tebboune, dilaporkan menerima perawatan untuk pasien virus corona (Covid-19) di rumah sakit khusus di Jerman.

Lewat sebuah pernyataan yang dikutip CNN pada Rabu (4/11), Kantor Kepresidenan Aljazair menuturkan Tebboune “menanggapi pengobatan tersebut dan kondisi kesehatannya secara bertahap membaik”.

Baca Juga :  Tiga Pelaku Pembacokan Satu Pelajar di Bogor Berhasil Diamankan

Pada Rabu (28/110), kantor kepresidenan Aljazair mengumumkan bahwa Tebboune telah dipindahkan ke Jerman untuk menerima pemeriksaan medis, tapi saat itu tidak merinci apakah perawatan yang dimaksud adalah untuk Covid-19.

Pekan lalu, Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Afrika memperingatkan bahwa kasus Covid-19 meningkat di beberapa bagian Afrika dan pemerintah harus meningkatkan persiapan terhadap gelombang kedua virus corona.

Baca Juga :  Kader Golkar Hadir di Tengah-tengah Warga Puraseda Bogor, Ratusan Warga Tampak Bahagia

Hingga saat ini, jumlah kasus virus corona di Aljazair berjumlah 58.979, 1.980 kematian, dan 40.577 orang dinyatakan sembuh.

Sumber:Cnn indonesia

Artikulli paraprakBuruh Mogok Kerja Setelah UU Ciptaker diteken Jokowi
Artikulli tjetërMantan Hakim MK: Kesalahan Pengesahan UU Ciptaker Tidak Dapat Diterima