Beranda Internasional Kasus Positif Covid-19 Dunia Tembus Diangka 40 Juta

Kasus Positif Covid-19 Dunia Tembus Diangka 40 Juta

Jakarta – Kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di dunia hingga Minggu (18/7) petang ini sudah mencapai 40 juta lebih. Angka kematian dunia sudah sebanyak 1.115.202 orang, sedangkan pasien yang sembuh 29.922.911 orang.

Mengutip data dari situs worldometers.info, kasus terbanyak ada di Amerika Serikat sebanyak 8.343.140, disusul India 7.494.551 kasus, Brazil 5.224.362 kasus dan Rusia sebanyak 1.399.334 kasus.

Baca Juga :  Operasi Petir: Penangkapan Epik Sembilan Penambang Emas Nakal oleh Tim Patroli Antam

Beberapa negara yang jumlah kasusnya sudah mendekati 1 juta adalah Spanyol (982.723 kasus), Argentina (979.119 kasus) dan Kolumbia (952.371 kasus).

Angka kematian tertinggi masih di AS dengan 224.283 orang meninggal, Brazil 153.690 orang dan India sebanyak 114.064 orang meninggal dunia akibat Covid-19.

Baca Juga :  Warga Bergotong-royong Hadapi Amblasnya Jalan di Curug Bitung: Harapan Untuk Respons Pemerintah yang Terkesan Tutup Mata

Indonesia hingga petang ini menempati urutan 18 negara terbanyak kasus positif Covid dengan jumlah 361.867 kasus, di bawah Bangladesh yang sebanyak 388.569 kasus.

Sumber : Sinar Harapan

Artikulli paraprakFitur Baru Google Maps Bisa Mengetahui Seberapa Padat Tempat Yang Ingin Di Kunjungi
Artikulli tjetërBesok!! Jadwal KRL Mulai Normal Kembali